10 Ribu Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Kota Malang
Sebanyak 10.240 dosis Vaksin Sinovac sudah tiba di Kota Malang sekitar pukul 18.30 WIB, Senin 25 Januari 2021. Sejumlah vaksin tersebut dikemas dalam lima box besar dan akan disimpan di kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang.
"Kami akan simpan di cold storage vaksin yang kami miliki. Ada tiga cold storage dan satu cold storage cadangan. Ada dua jenis cold storage yang kami punya, ada yang berkapasitas 3 ribu vaksin dan 3.500 vaksin," ujar Plt Kepala Dinkes Kota Malang, Sri Winarni pada Senin 25 Januari 2021.
Untuk vaksinasi tahap pertama ini kata Sri sudah terdata sebanyak 13.110 tenaga medis yang akan dilakukan vaksinasi. Sementara ini vaksin yang baru datang di Kota Malang sebanyak 10.240 dosis. "Kedatangan ini adalah tahap pertamanya dan tahap keduanya nanti itu sisanya yang tiga ribu sekian," katanya.
Sri mengatakan proses penyimpanan vaksin Covid-19 tersebut sudah dibedakan dengan vaksin untuk penyakit yang lainnya. Sehingga ujar Sri, kegiatan vaksin reguler yang selama ini dijalani oleh Dinkes tidak terganggu.
"Ini terpisah dengan vaksin lain dan vaksin lain tetap ada. Sebagaimana vaksin Sinovac Covid-19 ini tidak boleh mengganggu kegiatan vaksinasi reguler, agar bisa tertata dengan baik," ujarnya.
Untuk kemananan vaksin ujar Sri pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan kepolisian untuk berjaga di kantor Dinkes Kota Malang. "Kami juga telah melakukan koordinasi dengan Polresta Malang Kota, untuk pengamanan di sekitar lokasi penyimpanan vaksin Covid 19 tersebut," katanya.
Terkait jadwal vaksinasi tahap pertama di Kota Malang ujar Sri, pihaknya masih menunggu instruksi dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim). "Kami masih menunggu instruksi dari Pemprov Jatim terkait tanggal vaksinasi. Kalau sudah ada tanggalnya akan kami sampaikan," ujarnya.
Advertisement