Satu RS Rujukan Tutup, Satgas: Kamar Masih Memadai
Salah satu rumah sakit (RS) rujukan di Kabupaten Malang, yaitu Rumah Sakit Umum (RSU) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), ditutup selama dua hari. Dimulai hari ini, Jumat 28 Agustus 2020 hingga Sabtu besok.
Menanggapi hal itu, Humas Satgas Covid-19 Kabupaten Malang, Aniswaty Aziz mengatakan, bed isolasi di RS rujukan masih memadai. "Kamar isolasi masih memadai. Semua sudah diantisipasi," ujarnya, pada Jumat 28 Agustus 2020.
Aniswaty Aziz mengatakan, jumlah pasien Covid-19 yang di rawat di rumah sakit rujukan sebanyak 45 orang. Sedangkan total jumlah bed isolasi di Kabupaten Malang sebanyak 55 bed.
Soal penutupan sementara RSU UMM selama dua hari juga telah diperhitungkan oleh pihak manajemen terkait. "Jika ada hal yang berhubungan dengan giat yang mengganggu pelayanan (penutupan sementara, pasti mereka sudah mengantisipasi semuanya," kata Aniswaty Aziz.
Hingga saat ini jumlah pasien Covid-19 di Kabupaten Malang sebanyak 713 orang dengan rincian, 136 orang masih menjalani perawatan, 530 orang dinyatakan sembuh dan 47 orang meninggal dunia.
Diberitakan sebelumnya, RSU UMM ditutup selama dua hari karena mempertimbangkan semakin meningkatnya kasus Covid-19 di Malang Raya. Wakil Direktur Pelayanan RSU UMM, Thontowi Djauhari mengatakan, pihaknya masih merawat sebanyak 20 pasien Covid-19.
Sebagai informasi, ruang perawatan bagi pasien Covid-19 berada di gedung belakang dan terpisah dari gedung perawatan pasien reguler.