Seorang Anggota DPRD Malang Tewas Kecelakaan di Tol Ngawi
Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Malang dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan di Tol Ngawi-Solo pada Jumat 13 November 2020.
Ia adalah Hariyanto, anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia - Perjuangan (PDI-P). Almarhum bersama dua rekannya sesama anggota dewan, Hari Sasongko yang juga tim pemenangan Paslon Bupati Sanusi-Didik dan Amari, berangkat untuk kunjungan kerja ke Yogyakarta.
Ketiga anggota DPRD tersebut dalam rangka kunjungan kerja menumpang mobil Nissan Grand Livina. Saat itu yang bertugas mengemudi adalah Amari. Diduga karena tidak konsentrasi, mobil tersebut menabrak bagian belakang truck Hino Dutro yang ada di depannya.
"Diduga kurang konsentrasi sehingga lepas kendali menabrak truk tronton Hino di depanya, maka terjadilah laka lantas," ungkap Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar pada Jumat 13 November 2020.
Sementara itu, kata Hendri, dua korban anggota dewan lainnya, yaitu Amari dan Hari Sasongko mengalami luka parah di bagian kepala. Kedua orang tersebut saat ini tengah di rawat di rawat RSUD dr. Moewardi Surakarta, Jawa Tengah.
"Tiga anggota DPRD Kabupaten Malang tersebut dengan tujuan Jogjakarta dalam rangka kunjungan kerja," tuturnya.
Senada dengan Hendri, Plt Ketua DPRD Kabupaten Malang, Sodikul Amin membenarkan kabar bahwa tiga orang anggota dewan tersebut mengalami kecelakaan, satu orang diantaranya meninggal dunia.
"Rombongan anggota DPRD Kab Malang itu akan berkegiatan di Yogyakarta," ujarnya.
Sementara itu, Direktur Sanusi Center, Zulham Mubarak, menuturkan dengan adanya kabar bahwa ketua tim pemenangan Paslon Bupati Sanusi-Didik, masih dirawat di rumah sakit. Pihaknya akan menunda beberapa agenda kampanye.
"Untuk kampanye yang menghadirkan paslon akan ditunda dulu. Tetapi yang agenda kecil-kecil tetap boleh berlanjut. Untuk lebih detailnya akan dikonsolidasikan dengan tim pemenangan," tuturnya.
Advertisement