Sang Raja Buah Ramaikan Pasar Rakyat Festival Santri Bojonegoro
Pasar Rakyat Festival Santri Bojonegoro 2022 telah resmi dibuka oleh Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah. Perhelatan ini bakal berlangsung mulai Jumat, 14 Oktober 2022 sampai dengan Minggu 23 Oktober 2022. Beraneka produk dijual baik oleh pedagang lokal maupun dari luar kota.
Stand para pedagang tertata sedemikian rupa memenuhi halaman Gedung Olahraga (GOR) Utama yang berlokasi di Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur.
Di antara bermacam barang dagangan. Buah durian tampak mendominasi. Tak pelak, buah berduri yang punya bau khas nan kuat ini menjadi primadona bagi para pengunjung.
Magnet kuat sang raja buah yang dijajakan pada deretan sebelah timur itu segera menjadi buah bibir dan viral di media sosial.
Salah satu pengunjung dari Kecamatan Balen, Nur Yasin mengaku mengetahui Pasar Rakyat dari beranda akun Facebook miliknya. Teman-temannya banyak memposting acara belah durian yang dikata lezat. Karena penasaran, dia sekeluarga kemudian datang ingin membuktikan sendiri.
"Untuk harga Rp50 ribu, ketebalan daging buah dan rasanya boleh dibilang lumayan," ujarnya.
Sementara itu, salah satu pedagang durian, Sulaiman mengatakan, buah durian yang dia gelar paling banyak berasal dari Sumatera. Jenis ini disebut paling banyak diserbu pembeli. Meski ada juga sebagian dari jenis durian montong.
Buah durian yang kecil dibanderol seharga Rp100 ribu untuk pembelian tiga buah sekaligus. Sedangkan yang agak besar bervariasi, mulai Rp50 ribu hingga Rp65 ribu. Untuk durian montong punya harga khusus.
"Karena durian montong ini kan buahnya berukuran paling besar dan berdaging tebal. Saya jual Rp250 ribu satu bijinya. Dijamin tak akan kecewa deh," katanya.
Pedagang buah durian memang terlihat paling banyak di antara pedagang lainnya. Hal ini karena Sulaiman berdagang bersama kawannya. Mereka menyewa tempat secara berderet. Tiap satu lokal stand dibayar Rp1,2 juta.
"Kami semua dari Pasuruan," ucapnya.
Pasar Rakyat Festival Santri 2022 yang diselenggarakan oleh Gerakan Pemuda Ansor Bojonegoro ini dibuka secara resmi oleh Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah.
Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah, pada Jum'at, 14 Oktober 2022 malam menyampaikan, Event ini untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro ke-345 serta Hari Santri Nasional.
Menurutnya, kegiatan ini bisa menjadi hiburan yang ramah serta murah meriah bagi masyarakat Kabupaten Bojonegoro. Ia berharap festival santri yang diselenggarakan bisa turut memulihkan serta menggerakkan perputaran ekonomi.
Dia berpesan bahwa Hari Santri nantinya bisa menjadi refleksi bagi para santri untuk terus mempererat persaudaraan dalam keberagaman.
Advertisement