Sang Pangeran Roma Bersiap Tinggalkan Giallorossi?
Perubahan besar yang terjadi di semua level yang terjadi AS Roma besar kemungkinan membawa pergantian personel di jajaran petinggi klub tersebut. Tak tertutup kemungkinan juga merembet ke posisi staf direktur olahraga AS Roma.
Seperti dilansir Calciomercato, sang Pangeran Roma, Francesco Totti, dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk meninggalkan klub yang ia bela sejak 1993-2017 itu. Belum ada konfirmasi resmi dari Totti, tapi kabar tersebut sedang santer di Italia.
Konon ini berkaitan dengan pemecatan Eusebio di Francesco dari posisi pelatih serta habisnya masa kontrak Daniele de Rossi. Rossi dikabarkan akan berlabuh ke salah satu klub MLS di Amerika Serikat.
Juara Piala Dunia 2006 ini dikabarkan sedang mempertimbangkan pergi dari Roma untuk mengejar proyek baru di tempat lain. Kepergian Totti dari AS Roma tentu bukan kabar menggembirakan bagi fans AS Roma yang sangat mencintai Totti.
Hanya saja pilihan ada di tangan Totti, karena suami Ilary Blasi ini dikabarkan mulai tak nyaman dengan situasi yang terjadi di dalam mantan klubnya tersebut. Hanya saja, besarnya rasa cinta Totti pada satu-satunya klub yang ia bela sepanjang kariernya itu bisa jadi membuat Totti mengurungkan niatnya.
Advertisement