Sambang Rusun, Gus Ipul Serap Aspirasi Warga
Bersama tokoh Madura Mat Mochtar, Wagub Jatim Saifullah Yusuf (Gus Ipul) melakukan sambang Rusun, dengan mendatangi Rusunawa Randu sekaligus untuk menjenguk Tokoh Keturunan Madura Hasan Burik yang terbaring karena pengakit stroke.
"Saya kebetulan diajak Abah Mat Mochtar untuk menjenguk Abah Hasan Burik," kata Gus Ipul usai mendatangi Rusunawa Randu, Surabaya, Sabtu 25 November 2017.
Saat mengunjungi Hasan Burik, Gus Ipul juga sempat mengajak warga yang ikut untuk mendoakan kesembuhan Hasan Burik yang selama ini merupakan tokoh yang disegani dan dihormati warga sekitar.
Gus Ipul juga sempat ngobrol dengan warga Rusun untuk mengetahui keinginan warga sehingga bisa diterjemahkan dalam setiap kebijakan yang diambil Pemerintah Jawa Timur.
Menurut Gus Ipul, dengan sambang rusun, dirinya bisa mengetahui langsung kondisi masyarakatnya. "Kita juga pengen mengetahui layak tidaknya rusun ini. Bagi yang kurang secepatnya Pemerintah akan membantu dan meningkatkannya," kata Gus Ipul.
Dalam kesempatan ini, Gus Ipul mengapresiasi warga Rusunnawa Radu yang telah menjaga kebersihan dan keindahan Rusun. Di Rusun ini, warga hanya mengeluhkan kondisi dinding Rusun yang selama ini masih telanjang belum disemen.
Sementara itu, sambang Rusun kali ini sempat mengagetkan warga. Mengetahui kedatangan Gus Ipul, warga langsung bergerombol dan mendekat ke Gus Ipul untuk menyampaikan unek-unek dan aspirasi mereka.(wah)
Advertisement