Salah Baca Negeri Para Ulama, Begini Jelasnya
Nusantara adalah negeri para ulama dengan latar belakang pesantren. Kini menjadi representasi pendidikan Islam yang khas yang mempunyai sejarah panjang.
Ada perbedaan pelafalan di tengah masyarakat Jawa, bila berhadapan dengan huruf Al-Quran. Misalnya syariat dibaca sarengat. Belakangan masih saja terjadi masalah menyebutan huruf hijaiyah saat membaca Kitab.
Berikut di antara pengalaman KH M Ma'ruf Khozin, Pemangku Pondok Pesantren Raudlatul Ulum, Suramadu, Bangkalan. Cukup singkat, tapi menarik diperhatikan.
Tahun 2000 Alhamdulillah saya bisa khatam ngaji kitab Muhadzab selama Ramadan di Ploso. Tidak lama, ada seorang ulama dari Makah yang melakukan rihlah menyebarkan ilmu ke banyak pesantren, termasuk di Pondok Raudlatul Ulum, di Ganjaran Malang.
Saya pun ikut Tabarruk Sanad baca kitab Muhadzab di hadapan ulama Makah tersebut. Sampai pada kalimat بضاعة saya membaca dengan huruf Ba' yang dikasrah, Bidha'ah. Syekh menegur saya dengan Budha'ah. Karena di catatan kaki ada keterangan soal bacaan maka saya sampaikan boleh dibaca kasrah dan dhammah. Tapi Syekh tersebut masih menjawab: "Afshah (lebih fasih) dibaca dhammah". Saya pun manut dengan membaca dhammah.
Berkaitan nama-nama tempat, kampung, negara dan nama yang terasa asing bagi kita, sering bagi kita membaca dengan salah. Maklum karena berada di Timur Tengah. Bagi kita sudah terlanjur populer setiap menyebut nama Sultan Al-Auliya' Syekh Abdul Qsdir Al-Jailani, padahal di kitab-kitab sejarah dan biografi lebih tepat adalah Al Jilani. Bukan Jailani. Di kitab ini secara kongkrit dijelaskan.
Secara gramatika memang tidak pengaruh, tapi kalau jumpa dengan orang dari negeri tersebut akan diluruskan dan diberi tahu cara baca yang benar, seperti yang saya alami di atas. Hemat saya, membetulkan bacaan yang kurang tepat sesuai dengan keumuman hadis berikut:
عن أبي الدرداء رضي الله عنه ، قال : سمع النبي صلى الله عليه وسلم رجلا قرأ فلحن فقال رسول الله صلى الله عليه وسلم : « أرشدوا أخاكم » رواه الحاكم
Nabi mendengar ada seseorang yang salah dalam bacaan. Lalu Nabi bersabda: "Arahkan yang benar untuk saudaramu" HR Al Hakim dari Abu Darda'
Alhamdulillah sudah ada Sohib kita Lora Husnul Bashori yang dengan sabar dan teliti menghimpun 40 nama ulama dan negaranya yang sering salah kita baca harakatnya. Uniknya beliau susun dalam bentuk syair-syair Bahar Rojaz. Di antaranya nama-nama yang dilengkapi dengan biografi singkat dan cara bacanya:
الأجهوري . الأشموني. الإصطخري. الأصبهاني . البجيرمي. البسطامي. الجزولي. الجيلاني. الحميري. الدسوقي. الدميري. الديبعي. الزرقاني. الزرنوجي. الزيادي. الزبيدي. الشبراملسي. الشربيني. الشنواني. الشيرازي. الصنهاجي
Bagi yang berminat bisa membacanya.
Demikian wallahu a'lam. Semoga bermanfaat. Amiin.
Doa Harian Pagi
بِسۡـــــــــمِ ٱللهِ ٱلرَّحۡـمَـٰنِ
ٱلرَّحِـــــــيم.
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ...
*اَللَّهُمَّ صَلِّ َعلى سيدنامُحَمَّدٍ وَ عَلَى آِل سيدنا* مُحَمَّد
Yaa Allah, Yaa Syaafii, Yaa Kaafii, Yaa Mu’aafii...
Jika di hari ini ada di antara kami yang sedang sakit, bertarung menahan pedihnya rasa sakit. Mohon angkatlah penyakitnya yaa Allah. Beri kesembuhan untuknya. Sungguh hanya Engkau lah satu-satunya Yang Maha Menyembuhkan.
Yaa Allah Yaa Razzaq, Yaa Wahhaab Yaa Mannaan…
Jika di hari ini ada di antara kami yang kesulitan mendapatkan rezeki. Mohon bukakanlah pintu-pintu dan jalan rezekinya ya Allah. Luaskan rezekinya seluas samudera lautan yang Engkau ciptakan. Sungguh hanya Engkaulah Dzat Yang Maha Pemberi Rezeki.
Yaa Allah Yaa Qawwiy Yaa Matiin…
Jika di hari ini ada di antara kami yang hatinya sedang susah, resah, gelisah dan sedih, disebabkan menerima ujian dan cobaan-Mu. Mohon Yaa Allah, kuatkan ia untuk mampu bertahan, tegar dan bersabar. Hiburlah ia dengan limpahan karunia dan kasih sayang-Mu yaa Kariim. Karena janji-Mu yang tak pernah Engkau ingkari “Setelah kesusahan dan penderitaan, pasti terbuka lebar pintu kemudahan dan kesenangan.
Yaa Allah Yaa Baasith, Yaa Ganiyyu Yaa Mugnii…
Jika saat ini diantara kami ada yang berhutang, lalu galau karena lilitan dan himpitan hutang. Bantulah ia menyelesaikan hutangnya dengan cara-MU yaa Allah. Mudahkan urusannya dan luaskanlah rezekinya.
Yaa Allah Yaa Qahhaar, Yaa Mutakabbir Yaa Kholiq…
Jika di hari ini ada di antara kami yang sedang tumbuh dalam hatinya benih-benih sakit hati, dengki dan iri hati, dusta dan kesombongan, ria dan ‘ujub serta berbagai penyakit hati lainnya. Mohon Yaa Rahman, bersihkan dan sucikanlah. Bantu kami yaa Allah menghalau berbagai bisikan-bisikan syetan yang menyesatkan kami dan membuat kami semakin jauh dari-MU ya Kariim. Sungguh, hanya Engkau lah sebaik-baik Dzat pelindung bagi hamba-hamba yang beriman.
Yaa Allah Yaa 'Afuuw Yaa Gafuur…
Mohon Ampunilah segala dosa dan khilaf kami. Baik dosa yang kecil dan dosa yang besar. Yang zhohir maupun yang batin. Jika sampai hari ini ada diantara kami, yang merasa disakiti dan dizholimi karena kesalahan kami yang disengaja atau pun yang tidak kami sengaja. Mohon bukakanlah yaa Allah pintu hatinya, agar sudi memaafkan kami, sebelum kami didakwah di pengadilan-MU kelak di akhirat.
Yaa Allah, Ghaffaar Yaa Tawwaab…
Ampunkanlah dosa kami, dosa kedua orang tua kami, dosa anak dan cucu kami, dosa keluarga besar kami, dosa guru-guru kami, dosa sahabat kami, dan dosa Seluruh kaum Muslimin dan muslimat tanpa terkecuali. Sesungguhnya Engkau lah Dzat yang Maha Pengampun lagi Maha Mengasihani.
Yaa Allah, Yaa Mujiibussaailiin, Yaa Mujiiba Da’watil Mudhthorriin…
Ijabahkanlah Do'a-Do'a yang kami panjatkan, Tiada daya & upaya kecuali dengan Pertolongan- MU. Sungguh hanya kepada-MU lah tempat kami bergantung, dan hanya kepada-Mu lah tempat Kami meminta Pertolongan Yaa Allah.
آمِيـْـــــــــن، يَا رَبَّ اْلعَالَمِينْ...