Saingi Adidas dan Nike, Puma Kerja Sama dengan Neymar
Salah satu perusahaan apparel olahraga dunia, Puma, membuat keputusan berani untuk memasarkan produknya. Demi menyaingi dua mereka ternama seperti Adidas dan Nike, Puma membuat kesepakatan dengan Neymar.
Tak main-main, Puma menjalin kesepakatan sponsorship dengan Neymar senilai 20 juta euro per tahun. Uang yang tak sedikit untuk membranding Neymar menjadi sosok yang akan memasarkan merek mereka ke dunia sepak bola internasional.
Neymar dipilih karena kebintangan dan ketenarannya. Maklum, pemain asal Brasil ini memiliki semua syarat untuk membuat Puma lebih menjual. Selain reputasinya sebagai pemain hebat, Neymar menemukan ketenaran dan kekayaan di sepak bola sejak usia muda.
Puma tampaknya berharap bisa bekerja dengan Neymar layaknya bintang NBA, Michael Jordan. Bintang yang memperkuat Chicago Bulls itu menghasilkan keuntungan besar bagi Puma berkat nama besar serta banyaknya penggemar Jordan di seluruh dunia.
Seperti halnya Adidas yang memiliki Lionel Messi, Nike dengan Cristiano Ronaldo, Puma tentu berharap Neymar bisa menjadi ikon mereka di lapangan hijau. Tentu saja, mereka ingin kerja sama ini berujung pada keuntungan besar bisa mereka keruk lewat nama bintang PSG itu.
Dengan kerja sama ini, pertarungan antar apparel olahraga dipastikan akan terus berlangsung. Akankah brand Puma mampu menyaingi Adidas dan Nike?
Advertisement