Sahabat Terancam Dipecat, Khabib Ancam Cabut dari UFC
Dihadapkan pada ancaman sanksi berat, Khabib Nurmagomedov justru berbalik mengancam Komisi Atletik Nevada, AS. Tak main-main, petarung bebas asal Rusia ini memperingatkan organisasi olahraga di negara bagian Nevada itu agar tak memecat rekannya Zubaira Tukhugov.
Zubaira merupakan petarung bebas sekaligus rekan setim Khabib. Ia tertangkap kamera cctv di T-Mobile Arena saat melakukan pemukulan terhadap Conor Mcgregor di dalam Octagon.
Zubaira terlihat menaiki pagar Octagon, dan memukul McGrgregor dari belakang ketika terjadi kerusuhan massal usai pertandingan yang dimenangkan Khabib dengan empat ronde itu.
Meninggalkan UFC tidak akan membuat penghasilan Khabib hilang. Pasalnya, pemilik acara WWE Vince McMahon memberikan tawaran pada sang jagoan Rusia ini bergabung dengan WWE.
Dalam postingan di twitternya, Jumat (12/10/2018) Khabib menyatakan siap melompat ke WWE. "WWE memintaku untuk melompat ke dalam. Apa yang kalian pikirkan? #SmashLesnar #FakeFights" tulis Khabib.
Postingan Khabib pun mendapat respon positif dari banyak penggemarnya. Mereka pun menyarankan agar Khabib segera merapat ke WWE.
Jika Khabib bersedia bergabung di WWE, bisa dipastikan bayarannya akan mengalami peningkatan berlipat dibandingkan bertarung di UFC. (Nas)
Advertisement