Menikah, Sindiran Bercanda Sadio Mane untuk Para Pengejeknya
Sadio Mane diam-diam melangsungkan pernikahan di negaranya, Senegal. Ia menikahi Aisha Tamba yang berusia 19 tahun akhir pekan lalu. Pada kesempatan berbeda, Mane yang kini berstatus menikah melontarkan sindiran bernada canda kepada para pengkritiknya.
Selama ini, pemain berusia 31 tahun yang saat ini beramin untuk Al-Nassr di Arab Saudi itu tidak banyak bercerita tentang kehidupan pribadinya. Apalagi wanita yang baru saja ia sunting sebagai istrinya.
Namun, mantan penyerang Liverpool itu mengejutkan banyak orang pada Minggu lalu ketika ia berfoto di upacara pernikahannya di Dakar, ibu kota Senegal, hanya seminggu sebelum dimulainya kampanye Timnas Senegal di Piala Afrika.
Hanya sedikit yang diketahui tentang istri Mane, Aisha, karena dia tidak menggunakan media sosial dan pasangan pengantin baru tersebut belum pernah berfoto bersama di depan umum. Hanya saja, Aisha diketahui lahir di wilayah barat daya Senegal, tempat yang sama dengan sang suami.
Sebelum melangsungkan pernikahan ini, Mane kerap mendapat ejekan di media sosial, khususnya dari warga di kampung halamannya karena telah melajang selama beberapa tahun. Namun, pemain terbaik Afrika dua kali itu melontarkan sindiran ringan kepada salah satu pemberi selamat saat ia berfoto bersama para suporter setelah pernikahannya.
Setelah diberi ucapan selamat, Mane berkata sambil tersenyum: “Terima kasih atas pesannya, hanya saja semua lajang kini harus meninggalkan Senegal!”
Ucapan Selamat dari Presiden
Presiden Senegal, Macky Sall, juga bercanda tentang status baru Mane selama pelepasan tradisional tim nasional sebelum dimulainya turnamen Piala Afrika.
“Pertama-tama, saya ingin mengucapkan selamat yang hangat kepada warga negara kita, Nianthi, Sadio Mane, yang baru saja menikah… Saya meneleponnya agar kami dapat bertepuk tangan dan mendoakan pernikahannya yang bahagia,” kata Sall.
“Semoga Tuhan memberkati rumahmu dan keturunanmu. Mulai sekarang, Anda memiliki pekerjaan lain selain mencetak gol.”
Penyebutan Sall pada Mane sebagai 'Nianthi' adalah nama yang berarti singa atau pejuang dalam dialek Senegal selatan.
Terlepas dari itu, Mane sekarang akan mengalihkan fokusnya ke pertandingan Senegal di Piala Afrika yang dimulai melawan Gambia pada hari Senin waktu setempat.
Juara bertahan Piala Afrika itu juga akan menghadapi Kamerun dan Guinea di Grup C.