Russel Akui Tabrakannya dengan Verstappen Mutlak Kesalahannya
Pembalap Mercedes F1, George Russell, mengakui tabrakannya dengan Max Verstappen di Formula 1 Grand Prix Las Vegas, Minggu 19 November 2023 adalah mutlak kesalahannya.
Russell sebetulnya tampil kuat di Las Vegas, bersaing memperebutkan podium. Namun, saat Verstappen berusaha menyalipnya, Russel menutup jalur sang juara bertahan. Akibatnya, tabrakan pun tak terhindarkan.
Atas kesalahannya, Russell dijatuhi penalti waktu lima detik. Hal ini membuatnya posisinya terlempar dari P4 ke urutan delapan.
Berbicara kepada Sky setelah balapan, Russell menyesali bentrokannya dengan juara dunia tiga kali itu.
“Peluang besar lain yang terlewatkan akhir pekan ini. Insiden dengan Max sepenuhnya salah saya. Saya tidak melihatnya datang dari belakang. Benar-benar di titik buta saat saya melewati Tikungan 11.”
“Saya mengharapkan terjadinya overtake di sana. Anda mendapatkan DRS panjang setelahnya. Kami berada di jalur untuk meraih podium dengan mudah setelahnya. Itu cukup mudah.”
Secara keseluruhan, ini merupakan musim yang mengecewakan bagi Russell, yang hanya mencetak satu podium di F1 2023. Ia juga mengeluhkan performa Mercedes AMG F1 karena kecepatannya kalah dibanding Red Bull dan Ferrari.
“Saya pikir, ketika Anda memiliki mobil yang kencang, keberuntungan selalu berpihak pada Anda. Saat Anda tertinggal (dalam hal kecepatan), keberuntungan tidak pernah berpihak pada Anda.”
“Pada akhirnya kami hanya perlu terus berusaha, menghadapi minggu depan dan melihat apa yang bisa kami lakukan.”
Akibat tabrakan itu, penutup roda depan mobil Russel mengalami kerusakan. Ia berharap mendapatkannya karena akan memberinya pendinginan ekstra pada bannya.