Rundown dan Setlist Lagu Konser WayV di Jakarta, Winwin Absen
Grup asal China, WayV akan menggelar konser untuk pertama kalinya di bawah manajemen SM Entertainment sejak debut 2019. Konser itu menjadi bagian dari tur WayV Concert (On The Way) yang dimulai pada tahun ini.
Dikutip dari poster di akun Instagram @wayvofficial, WayV menampilkan lima member yang akan berpartisipasi dalam rangkaian tur, yakni Yangyang, Xiaojun, Kun, Ten, dan Hendery. WayZenNi (nama fandom WayV) tak bisa menyaksikan WinWin karena absen dari tur kali ini.
WayV konser di lima kota pertama, Kobe pada 22 dan 23 September, Tokyo pada 28 dan 29 September lalu. WayV akan tampil di Jakarta, Sabtu 5 Oktober 2024. Terakhir, Sub Unit NCT di China ini akan menyelenggarakan konser di Bangkok, Thailand selama dua hari dari tanggal 2-3 November 2024.
Rundown
Merujuk laman resminya, berikut rundown konser WayV di Jakarta 2024:
10.30 WIB: Open Main Gate (pintu area konser)
12.00 WIB: Soundcheck Starts
13.30 WIB: Entrance to Concert Area (masuk gedung konser)
15.00 WIB: Show time (pertunjukkan)
16.00 - 19.00 WIB: Pengambilan fan benefit (poster & polaroid)
Setlist Lagu Konser WayV
Prakiraan setlist yang kemungkinan akan dinyanyikan WayV dalam pertunjukkan di Jakarta, diambil dari mini albumnya:
Moonwalk
Turn Back Time
Take Off
Might as Well
Poppin’ Love
Miracle
Nectar
After Midnight
Domino
Love Talk
Broken Love
No One But You
Horizon
Rodeo
Ain’t No Thang
Electric Hearts
Action Figure
Regular
Give Me That
Kick Back
Phantom
She a Wolf
On My Youth
Encore: Good Life, New Ride, Be Alright
Kesuksesan Album Give Me That
Diketahui, WayV merilis album mini kelima berjudul Give Me That pada 3 Juni dalam dua versi, yaitu Mandarin dan Korea Selatan. Berkat album terbaru ini, WayV berhasil menyabet piala pertama mereka di acara musik Korea Selatan.
Give Me That berhasil menduduki puncak iTunes Top Album Chart di 19 wilayah. Prestasi yang luar biasa juga diraih album ini dengan merajai tangga Digital Album Sales di platform streaming Tiongkok seperti QQ Music, Kugou Music, dan Wangyiyun Music.
Penjualan fisik album tersebut sebanyak 170.838 kopi pada hari pertama perilisannya. Dalam album ini Winwin absen karena jadwal syuting di China. Sebelumnya, WinWin juga pernah absen untuk kegiatan grup karena bertabrakan dengan jadwal solonya di China.
Seperti diketahui, WayV pertama kali berkunjung ke Indonesia, untuk festival musik Allo Bank pada 22 Juni 2024.
Advertisement