Rumah Nana Mirdad Terkena Dampak Gempa Lombok
Gempa bumi berkekuatan 7,0 Skala Richter (SR) mengguncang Nusa Tenggara barat (NTB), Minggu 5 Agustus 2018. Setelah itu dilanjutkan dengan gempa susulan.
Gempa dengan guncangan sangat keras itu, tak hanya dirasakan di Lombok, tetapi juga di sejumlah daerah. Salah satunya Bali. Banyak bangunan di Bali yang rusak, akibat dampak dari gempa Lombok.
Hal itu juga dirasakan Nana Mirdad. Lewat Instagramnya @nanamirdad_, anak sulung dari pasangan Jamal Mirdad dan Lydia Kandau ini memperlihatkan kepanikan seisi rumah akibat gempa tersebut.
"Oh My God! Ini gempa terbesar yang pernah kita rasain selama kita tinggal di Bali, ya sayang ya. Ini pada lari semuanya ke luar. Pada nangis anak-anak semuanya di belakang," ucap Nana.
Tampak istri Andrew White ini merangkul dua anaknya, Jason Deandra White dan Sarah Deana White saat gempa terjadi.
Pada video lainnya, Nana memperlihatkan air kolam renang yang meluber akibat guncangan gempa.
"Gila ini segitu gedenya, udah berhenti dari tadi (gempa), air masih gerak. Sampai basah ke sini-sini. Oh my God," tutur Nana.
Tak hanya Nana, suaminya juga mengunggah video yang memperlihatkan perabotan di rumah yang bergelimpangan akibat guncangan gempa.
Selain itu, ia juga memperlihatkan guncangan gempa yang membuat air kolam renang bergerak. (yas)
Advertisement