Rumah di Banyuwangi Terbakar, 4 Penghuni Jadi Korban
Empat orang dalam satu keluarga di Banyuwangi harus dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani perawatan, Selasa, 28 Februari 2023 dini hari.
Mereka mengalami luka bakar akibat kebakaran yang dipicu kebocoran gas elpiji. Hingga saat ini, keempat korban masih menjalani perawatan intensif di RSUD Genteng, Banyuwangi.
Korban yang haru menjalani perawatan yakni Suryono, 72 tahun, Khoyimah, 55 tahun, Hadi Sopyan, 24 tahun dan M. Ibnu Mubarok, 18 tahun. Mereka merupakan satu keluarga yang tinggal dalam satu rumah di Dusun Melik, Desa Parijatah Kulon, Kecamatan Srono, Banyangi.
“Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 02.30 WIB dini hari tadi,” jelas Kapolsek Srono, AKP Achmad Junaedi.
Kebakaran rumah ini bermula saat Suryono mendapati tabung gas 3 kg miliknya mengeluarkan bunyi mendesis sekitar pukul 02.00 WIB. Dia menduga tabung gas yang berada di dapur itu mengalami kebocoran.
“Selanjutnya Suryono melepas selang regulator tabung gas dan memindahkan tabung tersebut di kamar mandi,” jelasnya.
Sekitar pukul 02.30 WIB, Suryono menyalakan kompor untuk memasak. Namun tiba-tiba api tersulut di beberapa sudut rumah. Api terus merambat hingga membakar gorden yang ada di depan pintu kamar.
Akibat kejadian ini, Suryono dan tiga anggota keluarganya mengalami luka bakar yang cukup serius. Mereka kemudian dilarikan ke RSUD Genteng untuk mendapatkan perawatan.
“Saat ini keempat korban kebakaran akibat kebocoran tabung gas ini sedang menjalani perawatan intensif di RSUD Genteng,” bebernya.
Mengenai penyebab kejadian ini, lanjut Junaedi, diduga gas elpiji yang bocor telah memenuhi ruangan tersebut. Sementara sirkulasi udara di ruangan ini sangat minim akibat fentilasi yang kurang.
“Diduga gas elpiji yang bocor telah memenuhi ruangan rumah yang minim sirkulasi sehingga pada saat ada api, gas tersebut langsung tersulut,” tegasnya.