Rudolf Pardede, Mantan Gubernur Sumatera Utara Meninggal
Rudolf Pardede, Gubernur Sumatera Utara periode 2005-2008 meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam Medan, Selasa 27 Juni 2023 malam. Ia mengembuskan napas terakhir di usia 81 tahun.
"Telah kembali ke Rumah Bapa di Surga Bpk Drs. Rudolf M. Pardede di RS Siloam Medan, Jenasah akan disemayamkan di gedung Pardede Hall Medan," begitu kabar yang beredar di WhatsApp perihal kematian Gubernur Sumatera Utara ke-16 tersebut.
Rudolf Pardede diangkat menjadi Gubernur Sumatera Utara menggantikan Rizal Nurdin yang kala itu wafat dalam kecelakaan pesawat 5 September 2005. Sebelumnya, suami Vera Natari Boru Tambunan itu menjabat wakil Gubernur Sumut. Lalu melalui Keputusan Presiden No. 27/2006, Rudolf Pardede dikukuhkan sebagai Gubernur Sumut.
Karier politik Rudolf Pardede dimulai di Partai Demokrasi Indonesia (PDI) tahun 1982. Kemudian dia dipercaya menjadi Ketua DPD PDIP selama dua periode tahun 2000-2010. Namun, ia pindah ke Gerindra. Terakhir, ia menjabat Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra.
Rudolf Pardede juga pernah menjadi anggota DPR RI periode 1982-1987. Kemudian ia menjadi anggota DPR RI periode 1999-2004.
Pria kelahiran 4 April 1942 ini merupakan anak dari pengusaha sukses di Medan, Tumpal D. Pardede. Tumpal punya banyak lini usaha, antara lain di bidang perhotelan dan tekstil. Pendiri klub Galatama Pardedetex, yang juga pernah dipercaya Soekarno menjadi Menteri Berdikari di era pemerintahannya.
Pemilik nama lengkap Rudolf Matzuoka Pardede itu meninggalkan istri dan empat orang anak untuk selamanya.