RS Mata Undaan Edukasi Masyarakat Tentang Pemakaian Masker Double
Pemakaian masker double disarankan oleh WHO dan Kemenkes RI sejak gelombang kedua Covid-19 di Indonesia, terjadi akhir Juni lalu. Hal ini pun juga menjadi perhatian RS Mata Undaan Surabaya, untuk mengedukasi masyakat mengenai pemakaian masker double.
Dalam podcast Beri Tanda yang tayang di kanal YouTube RS Mata Undaan. Salah satu tenaga kesehatan RS Mata Undaan, Rizal Maulana S.Kep. Ns menerangkan, Corona Virus menyebar lewat droplet (cairan berasal dari hidung dan mulut).
"Untuk mencegah droplet tersebut keluar dan terhirup orang lain, harus dihindari dengan pemakaian masker. Terutama saat ini, karena ada varian Delta yang sangat cepat menyebar," ujar tim Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) RS Mata Undaan.
Rizal Maulana menerangkan, berdasarkan penelitian dari Central of Disease Control (CDC) pada 2021. "Pemakaian masker satu lapis memiliki keefektivitasan untuk mencegah virus sebanyak 56, 1 persen, sedangkan pemakaian masker double memiliki efektivitas 85,4 persen," imbuhnya.
Meskipun RS Mata Undaan bukan merupakan RS Rujukan Covid-19. Pihaknya tetap menerapkan swab antigen bagi para pasien yang akan berobat.
Menurutnya, RS Mata Undaan sudah melakukan swab antigen pada 1700 pasien dari jumlah tersebut 7 pasien positif. Ungkapnya, langkah yang dilakukan RS Mata Undaan dalam hal ini ialah merujuk pada faskes satu tingkat diatas RS Mata Undaan.
Ia pun berharap, pemakaian masker double, yakni masker medis dan masker kain dapat menekan angka penyebaran Covid-19 di Indonesia, khususnya Surabaya.
Tentang RS Mata Undaan
Rumah Sakit Mata Undaan adalah penyelenggara pelayanan kesehatan yang secara khusus melayani penderita penyakit mata. Rumah Sakit ini berdiri tahun 1933 dengan nama Soerabaiache Oogheelkundige Kliniek. Kini, Rumah Sakit Mata Undaan pun telah menjadi Rumah Sakit Khusus menangani penyakit mata dan telah menjadi ikon kota Surabaya.
Berlokasi di jantung kota Surabaya, Rumah Sakit Mata Undaan adalah sebuah Rumah Sakit Khusus Kelas B yang memiliki 4 layanan unggulan. Diantara layanan tersebut adalah Lasik, Vitreo Retina, Glaukoma, dan Katarak.