RS Bhayangkara Bondowoso Buka Layanan Kemoterapi Gratis
Masyarakat penderita kanker di Bondowoso yang kesulitan biaya mendapatkan layanan kemoterapi di rumah sakit, kini tidak perlu bingung. Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Bondowoso membuka layanan kemoterapi gratis melalui program Bhayangkara Prioritas.
Direktur RS Bhayangkara Bondowoso, AKBP dr. Heri Budiono, SpU menjelaskan, RS Bhayangkara Bondowoso merupakan satu-satunya RS Bhayangkara di Polda Jatim yang membuka layanan kemoterapi gratis melalui program Bhayangkara Prioritas.
"Layanan kemoterapi gratis melalui program Bhayangkara Prioritas, ini biaya BPJSnya ditanggung RS Bhayangkara," jelas AKBP Heri Budiono, Rabu 14 September 2022.
Program Bhayangkara Prioritas, ini menurut dia, juga menyasar anak yatim piatu, anak penyandang disabilitas, dan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Selain itu, untuk memudahkan mendapatkan layanan kesehatan gratis, RS Bhayangkara mengeluarkan kartu Bhayangkara Prioritas.
"Kartu Bhayangkara Prioritas bisa dimanfaatkan penerima untuk home call dan melakukan medical check up secara periodik. Karena, di kartu tertera nomor telepon yang bisa dihubungi pemilik kartu Bhayangkara Prioritas," terang AKBP Heri Budiono.
Sementara Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko mengatakan, peluncuran layanan kemoterapi gratis bagi penderita kanker kesulitan biaya di RS Bhayangkara Bondowoso melalui program Bhayangkara Prioritas dilakukan Kabiddokes Polda Jatim, Kombespol dr. Erwin Zainul Hakim.
"Layanan kemoterapi gratis di RS Bhayangkara Bondowoso, ini bagi masyarakat ang kesulitan biaya dan juga yang tidak punya BPJS selama dua tahun. Bagi yang ingin mendapatkan layanan kemoterapi gratis, harus mendaftar dulu ke Polres Bondowoso," pungkasnya.