Daftar dan Bayar Periksa di RS Adi Husada Bisa Lewat Aplikasi
Setelah mengembangkan Program Anjungan Daftar Mandiri yang sudah dijalankan sejak 9 Oktober lalu, Rumah Sakit Adi Husada Undaan Wetan kini meluncurkan layanan pendaftaran online berbasis aplikasi digital. Jumat, 20 Desember 2019.
Dokter Irawati Marga,MARS,QIA direktur Rumah Sakit Adi Husada Undaan mengatakan, aplikasi ini digunakan untuk mendaftar bagi pasien rawat jalan.
"Dengan adanya aplikasi ini memudahkan orang yang tidak memiliki banyak waktu. Karena tidak harus datang langsung untuk mendaftar. Dan mendaftarnya pun bisa dilakukan dimana saja," katanya saat ditemui di ruang pertemuan lantai 3 Rumah Sakit Adi Husada Undaan Wetan.
Tidak hanya mendaftar, lanjut Irawati Marga, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk membayar biaya regiatrasi.
"Berbeda dengan aplikasi rumah sakit lainnya yang hanya bisa untuk mendaftar. Fitur aplikasi ini juga bisa digunakan untuk transaksi pembayaran, melalui virtual account dan kartu kredit," jelas Irawati.
Lanjutnya, cara mendaftar pada aplikasi ini adalah pertama download dengan mudah di Google Play Store. Lalu pasien harus melakukan registrasi dengan nomor rekam medis pasien. Setelah registrasi berhasil pasien bisa mendaftar dengan memilih dokter spesialis yang dikehendaki dan waktu sesuai keinginan pasien.
Fitur aplikasi ini pun cukup mudah untuk dikenali. Pada beranda menu terdapat pilihan beberapa layana seperti pendaftaran klinik, spesialis, pendaftaran akun dan kontak.
Bagi para pemegang kartu berobat RS Adi Husada Undaan Wetan, ujar Irawati, aplikasi ini akan sangat memudahkan mereka. Untuk yang belum memiliki kartu bisa datang langsung untuk melakukan registrasi pertama dengan mencocokan identitas KTP.
"Selanjutnya bisa langsung menggunakan aplikasi ini," imbuhnya.
Kata Irawati, dengan aplikasi ini juga memudahkan pasien agar tidak menunggu antrean lama. Sebab, aplikasi ini juga ada prediksi waktu pemeriksaan.
"Hanya saja agar tidak terlewat, diimbau agar datang 30 menit sebelum waktu prediksi. Misal waktu prediksinya 10.00 datang 09.30 agar tidak terlambat," terang Irawati.
Kalaupun terlambat karena sesuatu hal, tandas Irawati, pendaftaran yang dilakukan juga masih berlaku di hari itu. Tapi mungkin waktu pemeriksaan yang akan mengubah menyesuaikan pasien yang ada.
Irawati menyadari bahwa aplikasi ini kedepannya masih akan dikembangkan lagi. Untuk itu dalam satu minggu ke depan akan dilakukan evaluasi berkala di setiap harinya apa yang kurang.
"Kedepannya pasti akan lebih dikembangkan lagi. Mungkin layanan lainnya bisa dimasukan seperti pemeriksaan laboratorium atau yang lainnya. Juga fitur pembayaran yang kedepannya bisa lebih banyak lagi," tutupnya.
Advertisement