Roy Suryo Lapor Polisi, Lucky Alamsyah: Jangan Gaduh!
Roy Suryo telah resmi melaporkan Lucky Alamsyah ke ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik dan memutar balikan fakta. Hal ini lantaran sang aktor sempat menyindir mantan menteri berinisial RS telah menyerempet mobilnya. Bocoran RS semakin tertuju pada Roy Suryo ketika disebut sang mantan menteri tidak hafal lagu kebangsaan Indonesia Raya. Dulu, Roy Suryo sempat viral gara-gara tidak hafal lagu Indonesia Raya.
Atas tuduhan menyerempet mobil Lucky Alamsyah, pakar telematika itu membantahnya dan justru menyebut dirinya adalah korban. Meski sudah membuat laporan ke polisi dengan nomor laporan LP/2669/V/YAN.2.5/2021/SPKT PMJ atas kasus dugaan pencemaran nama baik dan memutarbalikkan fakta, Senin 24 Mei 2021, Roy Suryo tak menutup kemungkinan bila nantinya ia akan membuka peluang untuk mediasi dengan sang aktor.
"Kalaupun nanti ada mediasi, jawaban saya tegas dan jelas. Saya mau melakukan mediasi," ungkap politisi Partai Demokrat ini kepada awak media di Polda Metro Jaya, Senin 24 Mei 2021.
Meski Roy Suryo merasa nama baiknya telah tercemar, dia mengaku akan memaafkan Lucky Alamsyah. "Tadi ada pertanyaan akankah saya memaafkan. Iya mungkin sebagai orang biasa, dan kami umat beragama," tuturnya.
Syarat Damai dari Roy Suryo
Roy Suryo rupanya memiliki syarat khusus untuk bisa memaafkan Lucky Alamsyah atas kejadian ini. Menurutnya, pesinetron tersebut harus membuat surat pernyataan permintaan maaf secara sah yang terdapat materai. Dia juga meminta agar segala postingan soal dirinya di hapus.
"Saya mungkin memaafkan dengan catatan kalau dia sudah membuat pernyataan maaf di atas materai hitam putih. Kedua dia sudah mencabut semua postingan tentang saya. Meskipun Instagram story akan lewat 24 jam," kata Roy Suryo.
Tak hanya itu, Roy Suryo juga meminta agar Lucky Alamsyah membuat postingan klarifikasi terkait kejadian kecelakaan yang sesungguhnya. Termasuk juga menyampaikan hal tersebut kepada awak media.
"Dia memposting lagi cerita ulang sebenarnya bukan khayalan versi sinetronnya dia. Dan kemudian dia sebarkan tidak hanya media sosial, tapi juga media mainstream. Dari situ, baru saya akan menilai, apakah pantas tidak saya memberi maaf untuk dia," pungkas Roy Suryo.
Tanggapan Lucky Alamsyah
Terkini, Lucky Alamsyah pun buka suara menanggapi hal tersebut. Melalui akun Instagram Story miliknya @luckyalamsyah_official, sang aktor mengungkapkan memiliki bukti atas tuduhannya. Alih-alih marah atau terpancing emosi, Lucky Alamsyah justru memberikan pernyataan santai yang terkesan adem.
"Saya baru beres salat lalu ada berita yang masuk ke handphone saya. Katanya ada orang yang kebakaran jenggot dan membuat berita saya memfitnah dia. Aduh maaf ya, saya bukan keturunan orang yang suka fitnah," ujarnya.
Selain itu, Lucky Alamsyah juga tak ada niat untuk menyebar fitnah. Dia mengaku telah memiliki segudang bukti.
"Saya hanya menulis RS, jadi kalau memang merasa ya sudah jangan balik memfitnah saya, karena saya punya bukti, saya hanya seorang aktor yang sudah berkecimpung cukup lama di bidangnya dan mencoba untuk terus berkarya, yang mencari nafkah untuk orangtuanya yang sudah sepuh. Saya bukan anggota sebuah partai atau apa, jadi saya nggak punya kepentingan memfitnah anda," tambah Lucky Alamsyah.
Mengakhiri unggahannya, Lucky Alamsyah hanya meminta Roy Suryo untuk tidak berbuat gaduh apabila tak ingin meminta maaf kepada dirinya. "Jangan buat gaduh saudara RS, sekali lagi legowo deh, kalau Anda tidak mampu meminta maaf, jangan lalu membuat fitnah yang lain justru itu akan memperburuk dan mencerminkan siapa Anda sebenarnya," tandasnya.
Advertisement