Rossi Ingin Ulang Kemenangan di Catalunya
Valentino Rossi ingin ulang balapannya di sirkuit Catalunya, Spanyol pada tahun lalu. Saat itu Rossi sukses meraih kemenangan di Catalunya, atas duet Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Rossi ingin meraih hasil serupa, namun memilih bersikap merendah.
"Tentu saya ingin mengulang balapan itu, tapi kini sangat sulit diprediksi," kata pebalap Yamaha itu.
Meski demikian, dirinya yang masih belum sembuh benar, paska kecelakaan motocross di Cavallara, Italia dua pekan lalu. Namun, The Doctor mengaku sudah mulai bisa berlatih fisik. Meski begitu, Rossi memprediksi dirinya akan kembali mengonsumsi painkiller akhir pekan nanti.
“Saya masih sedikit kesakitan, bahu saya bermasalah, tapi saya sudah bisa latihan. Saya berusaha mengembalikan stamina. Memang berat, tapi kini lebih baik. Saat di Mugello saya tak kesakitan, tapi saya kesulitan dengan jarak balap. Kita lihat apakah saya bisa pakai painkiller akhir pekan ini," tuturnya.
The Doctor pun optimis bisa tampil baik di Catalunya, salah satu sirkuit favoritnya, mengingat performanya begitu kuat di Le Mans, Prancis meski gagal finis di lap terakhir, begitu pula di Mugello di mana ia finis keempat sebelum rasa lelah kembali melanda pada Lap 8.
"Selain Jerez (finis ke-10), saya cukup kompetitif saat balapan, dan di dua seri terakhir performa motor saya sangat baik. Mugello merupakan salah satu sirkuit paling berat untuk kondisi fisik pembalap, tapi di sini setidaknya bakal lebih mudah," sambungnya. (trs)