Rossi Bukan Atlet Italia dengan Gaji Tinggi
Pebalap veteran MotoGP, Valentino Rossi yang sudah menjadi juara dunia Grand Prix sembilan kali itu, nyatanya bukanlah atlet Italia dengan gaji tertinggi saat ini.
Mengutip dari Eurosport, Rossi hanya menempati peringkat ketiga daftar atlet asal Italia dengan gaji tertinggi. Pebalap yang dijuluki The Doctor itu mendapat gaji 7,5 juta euro (setara Rp109 miliar) per tahun dari Yamaha.
Rossi kalah jauh dari dua atlet Italia lainnya. Posisi pertama ditempati penyerang timnas Italia yang saat ini bermain di Liga Super China bersama Shandong Luneng, Graziano Pelle. Mantan pemain Southampton itu mendapat gaji hingga 15 juta euro (setara Rp218 miliar) per tahun.
Posisi kedua ditempati pebasket Italia yang saat ini bermain di NBA bersama Denver Nuggets, Danilo Gallinari. Pebasket yang pernah memperkuat New York Knicks itu mendapat 14 juta euro (setara Rp203 miliar) per tahun.
Dalam daftar yang diungkap Eurosport, sebagian besar dari sepuluh atlet Italia dengan gaji tertinggi adalah pesepakbola. Setelah Pelle, ada gelandang AS Roma Daniele De Rossi di posisi keempat, disusul Sebastian Giovinco yang saat ini bermain untuk Toronto FC di MLS.
Kapten Juventus dan timnas Italia, Gianluigi Buffon, menempati posisi terakhir dengan mendapat bayaran 4 juta euro (setara Rp58 miliar) per tahun. Buffon berada satu setrip di bawah rekan setimnya di Juventus, Leonardo Bonucci, yang mendapat gaji 5 juta euro per tahun.
Berikut daftar sepuluh atlet Italia dengan gaji tertinggi:
1. Graziano Pelle / Shandong Luneng / 15 juta euro
2. Danilo Gallinari / Denver Nuggets (NBA) / 14 juta euro
3. Valentino Rossi / MotoGP / 7,5 juta euro
4. Daniele De Rossi / AS Roma / 6,5 juta euro
5. Sebastian Giovinco / Toronto FC / 6,5 juta euro
6. Marco Belinelli / Charlotte Hornets (NBA) / 6,1 juta euro
7. Marco Verratti / PSG / 5,6 juta euro
8. Andrea Pirlo / New York City FC / 5,4 juta euro
9. Leonardo Bonucci / Juventus / 5 juta euro
10. Gianluigi Buffon / Juventus / 4 juta euro