Ronald Koeman Disebut Jadi Kandidat Pelatih Rangers
Nasib eks pelatih Barcelona, Ronald Koeman hingga kini masih belum jelas sejak didepak pada akhir Oktober lalu. Juru taktik asal Belanda itu kini dilaporkan sedang mencari pekerjaan baru.
Marca merilis, Ronald Koeman masih harus berjuang keras agar bisa mendapatkan tim baru. Hanya saja sampai saat ini belum ada titik terang terkait klub apa yang sudah mendekatinya.
Rumor terbaru yang beredar menyebutkan Koeman sedang diincar tim asal Skotlandia, Rangers FC yang baru saja ditinggalkan Steven Gerrard ke Premier League. Bahkan legenda timnas Belanda itu dikabarkan sedang melakukan pembicaraan.
Seperti diketahui, Steven Gerrard memilih bergabung dengan Aston Villa ketimbang bertahan dan membawa Rangers menjuarai liga Skotlandia lagi musim ini. Rangers sendiri berada di puncak klasemen sementara hingga pekan ke-13 ini, unggul empat poin atas Celtic dan enam angka dari Hearts yang berada di urutan kedua dan ketiga.
Namun, Koeman tampaknya harus lebih kuat dalam meyakinkan manajemen Rangers agar ditunjuk menjadi manajer baru tim ini. Sebab sejumlah kandidat bermunculan dan siap bersaing dengan Sang Meneer untuk mendapatkan pekerjaan baru itu.
Sampai saat ini, ada 3 nama lain yang sudah dikaitkan dengan Rangers, yakni John Terry, Gennaro Gattuso dan eks Barcelona, Giovanni van Bronckhorst. Trio ini punya nama besar di jagad sepak bola, dengan reputasi tinggi.
Dari ketiga kandidat pesaing Koeman, kans Gennaro Gattuso menjadi juru racik Rangers tergolong besar. Status eks pemain Rangers membuat publik Ibrox sudah tak asing lagi dengan sosok yang satu ini.
Sementara itu, Giovanni Van Bronckhorst pergi dari Liga Super China demi berkumpul bareng keluarga. Tapi, pria berdarah Indonesia ini sepertinya sulit menolak bila tawaran Rangers datang. Sebab Rangers masih berada di kawasan Eropa.
Advertisement