Roglic Juara Vuelta Etape 11, Eiking Masih Pertahankan Merah
Primoz Roglic (Jumbo-Visma) menggunakan power dan agresivitasnya secara maksimal demi meraih podium di Vuelta a Espana etape 11, Rabu, 25 Agustus malam WIB.
Dia berhasil finis pertama di tanjakan curam di Valdepenas de Jaen di Andalucia, Spanyol. Roglic menciptakan jarak sekitar tiga detik dengan rivalnya saat mencapai finis dan membuktikan bahwa kecelakaan yang dialami sehari sebelumnya di etape 10 tidak berarti.
Enric Mas (Movistar) finis juara kedua setelah bertarung dengan Roglic di tanjakan terakhir itu. Miguel Angel Lopez, rekan satu tim Mas berada di juara ketiga.
Para pemburu klasemen GC lainnya finis bersamaan dan dalam jarak 7 detik dari Roglic. Sedangkan Egan Bernal (Ineos Grenadiers) finis ke-sembilan tertinggal 11 detik dari Roglic.
Odd Christian Eiking (Intermarché-Wanty-Gobert) yang memulai etape 11 dengan mengenakan jersey merah ini harus puas finis di peringkat ke-10 dan tertinggal 11 detik dari Roglic. Untungnya, dia masih berhasil mempertahankan jersey merah usai etape 11 ini.
Dia memimpin 58 detik dari Guillaume Martin (Cofidis) di klasemen GC. Dan saat ini Roglic tertinggal 1 menit 56 detik darinya. Dan bisa dipastikan Roglic akan merebut kembali jersey merah saat Vuelta memasuki minggu terakhir dengan etape pegunungan.
“Selalu sangat menyenangkan untuk memang. Kami tidak akan pernah tahu kapan yang terakhir kalinya,” tutur Roglic. “Saya sangat menderita karena meskipun pendek tapi ini etape yang berat dan panas. Tapi untungnya saya bisa memang,” imbuh pembalap asal Slovenia ini.
Memang etape yang berangkat dari Antequera di pegunungan Andalucia ini hanya berjarak 133,6 km dan berakhir di tanjakan yang lumayan tinggi. Ada dua pembalap yang absen di etape ini, Jasper Philipsen (Alpecin-Fenix) dan Alex Aranburu (Astana-Premier Tech).
Sprinter asal Belgia itu mengalami demam sehingga tidak mengambil resiko untuk balapan. Sedangkan Aranburu mengalami cedera gara-gara kecelakaan hari Selasa lalu.
Hasil juara Vuelta a Espana etape 11 (top ten)
1 Primoz Roglic (Slovenia) Jumbo-Visma 3:11:00
2 Enric Mas Nicolau (Spanyol) Movistar Team 0:00:03
3 Miguel Angel Lopez Moreno (Kolombia) Movistar Team 0:00:05
4 Jack Haig (Australia) Bahrain Victorious 0:00:07
5 Adam Yates (Inggris) Ineos Grenadiers
6 Romain Bardet (Prancis) Team DSM
7 Felix Grossschartner (Austria) Bora-Hansgrohe
8 Aleksandr Vlasov (Rusia) Astana-Premier Tech
9 Egan Bernal Gomez (Kolombia) Ineos Grenadiers 0:00:11
10 Odd Christian Eiking (Norwegia) Intermarché-Wanty-Gobert Matériaux
klasemen general classification setelah 11 dari 21 etape (top ten)
1 Odd Christian Eiking (Norwegia) Intermarché-Wanty-Gobert Matériaux 41:48:57
2 Guillaume Martin (Prancis) Cofidis 0:00:58
3 Primoz Roglic (Slovenia) Jumbo-Visma 0:01:56
4 Enric Mas Nicolau (Spanyol) Movistar Team 0:02:31
5 Miguel Angel Lopez Moreno (Kolombia) Movistar Team 0:03:28
6 Jack Haig (Australia) Bahrain Victorious 0:03:55
7 Egan Bernal Gomez (Kolombia) Ineos Grenadiers 0:04:46
8 Adam Yates (Inggris) Ineos Grenadiers 0:04:57
9 Sepp Kuss (AS) Jumbo-Visma 0:05:03
10 Felix Grossschartner (Austria) Bora-Hansgrohe 0:05:38