Rivan Nurmulki 5 Besar Fans Games #PesonaAsianGames2018
Pemain voli Rivan Nurmulki makin mendekati posisi 5 besar Fans Games Voting Atlet Favorit #PesonaAsianGames2018. Hingga pukul 12.00 WIB, nama Rivan bercokol di posisi 9 dengan 310 vote.
Sebagai atlet voli, Rivan Nurmulki mulai menyita perhatian setelah terpilih sebagai pemain terbaik (Most Valuable Player/MVP) Proliga 2016. Dia juga mendapat predikat sebagai spiker terbaik sekaligus sukses mengantar Surabaya Bhayangkara Samator juara Proliga 2018.
Rivan adalah pemain kelahiran Bangko, Jambi, 16 Juli 1995. Ia lahir dari pasangan Nasrin-Ika Nuryati. Bakat besar Rivan sudah terlihat saat ia bersekolah di SMAN 12 Merangin, Jambi. Bakat tersebut ditunjang dengan posturnya yang tinggi besar. Karier Rivan berawal dari turnamen ke turnamen. Modalnya adalah kekuatan pukulan dan tinggi badan. Sedangkan teori dasar voli belum ia kuasai betul.
"Keberhasilan hadir bukan karena beruntung, tapi datang bagi mereka yang mau bertarung," ujarnya.
Prestasi yang pernah diraihnya adalah Pemain Terbaik Proliga 2016. Ia juga sukses membawa Samator menjuarai Proliga 2016. Prestasinya semakin lengkap dengan medali emas PON 2016 untuk Jawa Timur. Ia juga turut mengantarkan Timnas Voli Indonesia hingga ke babak semifinal kejuaraan Asia di Jawa Timur.
Selain diharapkan bisa mendulang medali Asian Games 2018, Rivan juga masuk dalam 10 besar Fans Games Voting Atlet Favorit #PesonaAsianGames2018. Bila kamu ingin Rivan benar-benar menjadi atlet terfavorit, dukung Timnas voli Indonesia, tonton pertandingannya, Dan klik link ttps://www.genpi.co/vote/asiangames lalu pilih Rivan Nurmulki. (*)