Berkebaya Pink, Risma Tinjau Pengerukan Saluran Air Banyu Urip
Usai pulang dari Guangzhou China, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini semakin intensif untuk berkeliling meninjau beberapa lokasi di Surabaya.
Kini wali kota perempuan pertama di Surabaya ini semakin intensif untuk berkeliling meninjau saluran-saluran air di beberapa lokasi Surabaya. Seperti pagi tadi, sejak pukul 06.00 WIB, ia bersama jajarannya turun langsung untuk memimpin jalannya pengerukan saluran air di Kawasan Jalan Banyu Urip Surabaya.
“Tolong itu lumpurnya dikeruk semua pak, sampah-sampahnya juga. Itu yang membuat saluran air menjadi mampet,” kata Risma saat memimpin jalannya pengerukan saluran air di Jalan Banyu Urip Surabaya, Rabu, 12 Desember 2018.
Dengan menggunakan kebaya merah muda dan bersepatu boat, Risma kemudian menginstruksikan agar beberapa alat berat diterjunkan, untuk mempercepat jalannya pengerukan. Sampah dan hasil pengerukan lumpur, kemudian diangkut menggunakan truk.
Ia juga terlihat tidak canggung ikut terjun langsung bersama jajarannya membersihkan sampah yang menumpuk di saluran. “Itu lumpur dan sampah langsung masukkan ke karung, mobil truknya dekatkan sini pak, biar cepat ngangkut karungnya,” ujarnya.
Di kesempatan yang sama, Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) Kota Surabaya Ery Cahyadi menyampaikan setelah mendapat informasi adanya genangan air di kawasan Banyu Urip Risma pun langsung menginstruksikan untuk melakukan pengecekan ke lokasi.
Setelah dicek, ternyata ada beberapa penyebab yang membuat aliran air tidak bisa mengalir dengan lancar.
“Setelah kita cek, ternyata memang di saluran itu tertutup dengan sampahnya dari pasar (tumpah). Yang kedua, (saluran) tertutup dengan tiang listrik, sehingga sampah itu berhenti di sana,” kata dia.
Saat ini, lanjut dia, untuk pengerjaan awal pengerukan saluran air dimulai dari Jalan Banyu Urip. Sebelum nantinya pengerjaan saluran dilanjutkan di Jalan Banyu Urip Kidul, yang arah menuju ke Kantor Kelurahan Banyu Urip.
“Jadi proses pengerjaannya adalah sekarang kita prosesnya membesarkan (saluran) yang di atas sebelum membersihkan yang di bawah,” kata dia.
Ia menambahkan adanya pasar tumpah yang berdiri di atas saluran air, membuat pihaknya sedikit kesulitan untuk membersihkan tumpukan sampah. Oleh karena itu, untuk mempermudah pengerjaan, nantinya pasar tumpah akan digeser ke area kantor Kelurahan Banyu Urip.
“Sekaligus kita punya rencana untuk membangun kantor kelurahan tingkat, dan pasar (tumpah) yang ada di luar kita masukkan ke area kantor kelurahan,” kata dia.
Kepala Bappeko Kota Surabaya ini juga menyampaikan bahwa pengerjaan pengerukan saluran ini, nantinya akan sedikit menghambat aktivitas warga sekitar. Karena itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar mengerti dan memahaminya.
“Karena kita berharap tidak ada banjir di daerah Banyu Urip. Setelah ini kita rapatkan bersama dengan Pak Lurah, RW, RT dan juga warga,” ujar dia.
Bahkan nantinya, Ery mengaku, pihaknya juga akan memasang pompa air baru di dua titik lokasi tempat saluran air yang mengarah ke Banyu Urip Kidul. Harapannya, agar ketika hujan deras turun, aliran air dapat dengan mudah terkontrol. Sehingga, aliran air tidak semuanya menuju ke Jalan bawah arah Banyu Urip Kidul.
"Sebetulnya aliran air tidak semuanya langsung turun ke bawah. Seharusnya dibagi dua. Ada yang 50 persen turun ke bawah, mungkin yang 30 persen yang ke arah masjid,” tambahnya.
Terkait kapasitas pompa yang akan digunakan, Ery menuturkan, pihaknya masih akan melakukan perhitungan bersama dinas terkait. Agar nantinya kapasitas pompa yang akan dipasang mampu mengontrol aliran air.
“Untuk kapasitas pompa ini masih kita hitung dengan teman-teman Dinas PU dan Bina Marga. Muatannya nanti berapa, ini kita rapatkan juga di kelurahan,” pungkasnya.
Sebelumnya, usai pulang dari Guangzhou China, membuat Risma semakin intensif untuk berkeliling meninjau beberapa lokasi di Surabaya.
Seperti sebelumnya, peristiwa kebakaran yang terjadi pada Sabtu, 8 Desember 2018 malam. Setiba dari Guangzhou China, secara langsung ia mendatangi lokasi untuk melihat kondisi rumah dan bertemu dengan para korban. (frd)
Advertisement