Resmi, Jordan Henderson Gabung Ajax dari Al Ettifaq
Jordan Henderson telah menandatangani kontrak dengan Ajax. Dengan ini, ia resmi meninggalkan Al Ettifaq.
Mantan kapten Liverpool itu meninggalkan Anfield musim panas lalu untuk bergabung kembali dengan Steven Gerrard di klub Liga Pro Saudi tersebut. Di Al Ettifaq, Henderson menandatangani kesepakatan senilai 8 juta poundsterling per tahun.
Tapi hanya enam bulan sejak kepindahannya itu, Henderson memutuskan untuk mengakhiri kontraknya. Karena itu, Henderson yang seharusnya menerima separuh dari total gajinya, atau hanya 4 juta poundsterling, tak akan menerima sepeser pun dari kinerjanya selama di Al Ettifaq.
Bersama klub Belanda itu, Henderson menandatangani kontrak dua setengah tahun, dan menyetujui pemotongan gaji yang siginifikan demi memenuhi ambisinya kembali ke Eropa.
Artinya, pemain internasional Inggris tersebut tidak akan mendapatkan satu sen pun dari gajinya selama berada di Arab Saudi. Bahkan Henderson bisa membayar Al Ettifaq jika Ajax memenuhi targetnya di akhi.
Al Ettifaq memilih untuk bernegosiasi dengan Henderson daripada Ajax. Klub Arab Saudi itu membebaskan kontraknya dan gaji sebesar 8 juta poundsterling dalam prosesnya, yang telah digunakan untuk membayar kontrak baru sang manajer, Gerard.
Namun, jika Ajax lolos ke Eropa, sang gelandang harus membayar biaya berdasarkan kinerja klub lamanya.
"Kami menginginkan gelandang berpengalaman dengan kualitas kepemimpinan. Sebagian karena cedera di tim, kami mencari seseorang yang bisa segera turun tangan. Jordan Henderson adalah tipe pemain seperti itu," ujar Bos Ajax John van 't Schip dikutip dari talkSport.
"Kedatangannya berarti peningkatan besar bagi skuad kami. Baik di dalam maupun di luar lapangan, pemain sekaliber ini penting bagi banyak pemain muda kami. Dia pemain internasional Inggris dan telah memenangkan Liga Champions dan banyak penghargaan lainnya bersama Liverpool. Saya senang dia ada di sini, dan saya pikir sangat baik bagi klub kami bahwa dia menjadi Ajacied mulai hari ini dan seterusnya."
Advertisement