Rendy Kjaernett Minta Maaf, Tak Akui Selingkuh dengan Syahnaz
Skandal aktor FTV Rendy Kjaernett dengan adik bungsu Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah diungkap istri sendiri, Lady Nayoan. Ibu tiga anak itu mengungkap hubungan terlarang sang suami dengan istri drummer Jeje Govinda berlangsung sejak Juli 2022.
Rendy Kjaernett akhirnya muncul di depan media. Ia meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi karena pemberitaan tentang dirinya selama ini. "Saya minta maaf atas kegaduhan pemberitaan yang ada selama beberapa hari ini," katanya, Sabtu 1 Juli 2023.
Saat dimintai klarifikasi soal benarkah dirinya mengaku selingkuh dengan Syahnaz Sadiqah, Rendy Kjaernett tidak memberikan jawaban pasti. Padahal, konferensi pers ini menjadi kesempatan baginya untuk meluruskan segala rumor yang menerpa aktor 35 tahun ini.
"Nanti saya akan kasih tahu ke publik. Pasti akan saya kasih jawaban," ujarnya.
Rendy Kjaernett mengatakan, untuk saat ini hanya mau fokus memperbaiki hubungan dengan keluarga. "Untuk sekarang, saya mau fokus ke keluarga, terutama ke anak-anak," jelasnya.
Berbanding terbalik, Syahnaz Sadiqah masih bungkam.