Pengendara Motor Diseruduk Truk Tronton di Banyuwangi, 1 Tewas
Nahas menimpa Edi Santoso, 27 tahun, warga Desa Pesucen, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi. Pria lajang ini meregang nyawa setelah terbentur sebuah truk tronton yang oleng di Jalan Argopuro Banyuwangi, Kamis, 6 Mei 2021. Dia menghembuskan napas terakhirnya di lokasi kejadian.
Musibah itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Kecelakaan ini melibatkan truk tronton nopol DK 9503 WF yang dikemudikan Rahmadi, 37 tahun, warga Kelurahan Kalipuro, Banyuwangi dan sepeda motor Jupiter Nopol P 2160 VE yang dikemudikan korban.
Mulanya, truk tronton bermuatan air mineral tersebut berjalan dari arah barat. Setelah melintas jalur kereta api kondisi jalan cenderung menurun. Entah mengapa truk yang saat itu dalam kondisi kecepatan tinggi oleng. “Dari arah yang sama ada kendaraan N-Max yang tertabrak hingga motornya rusak. Namun pengemudinya selamat karena berhasil meloncat sebelum tertabrak truk,” jelas Kanit Kecelakaan Satlantas Polresta Banyuwangi, Iptu Budi Hermawan.
Di belakang motor N-Max ini muncul sepeda motor yang dikemudikan korban. Apes korban tidak bisa menghindari benturan dengan truk yang sudah mulai miring. Hingga akhirnya motor yang dikemudikan tertabrak truk sehingga dia terjatuh. “Korban mengalami luka di bagian kepalanya dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan pengemudi truk hanya mengalami luka ringan,” tegasnya.
Beberapa saat setelah terjadi tabrakan, truk yang sarat muatan itu roboh. Seluruh muatannya berserakan di jalan. Posisi truk tepat di tengah jalur utama kendaraan barang. Sehingga lalu lintas mengalami kemacetan. Pemilik kendaraan langsung memindahkan muatan yang masih utuh dengan dibantu masyarakat.
Petugas Kepolisian langsung melakukan olah TKP kecelakaan maut tersebut. Jenazah korban dibawa ke kamar mayat RSUD Blambangan. Sejumlah saksi yang mengetahui kejadian ini dimintai keterangan penyidik. “Untuk penyebab pastinya masih kami lakukan penyelidikan. Namun dugaan sementara kemungkinan akibat rem truk tronton tersebut blong,” pungkasnya.