Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs Malaysia
Timnas Indonesia vs Malaysia menjadi duel yang paling ditunggu-tunggu. Keduanya merupakan rival abadi.
Duel Timnas Indonesia vs Malaysia sudah panas sejak 1957. Kedua negara berlaga di Merdeka Games pada 7 September 1957. Indonesia berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 4-2.
Kini, dua musuh bebuyutan kembali bertemu. Kedua tim berupaya lolos kualifikasi Grup G babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Laga ini digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis malam, 5 September 2019.
Timnas Indonesia dan Malaysia pun beradu kekuatan, strategi, dan mental. Kedua negara sama-sama punya mimpi tampil di Piala Dunia.
Namun mewujudkannya tentu tidak semudah membalik telapak tangan, sebab jalan menuju babak utama masih panjang.
Seperti diketahui, ronde kedua babak penyisihan Piala Dunia 2022 zona Asia diikuti 40 tim yang terbagi dalam delapan grup.
Selain Indonesia dan Malaysia, grup ini juga dihuni oleh Uni Emirat Arab, Thailand, dan Vietnam. Yang berhak lolos ke babak berikutnya hanyalah juara grup dan empat runner up terbaik. Juara grup juga otomatis lolos ke Piala Asia 2023.
Berbicara rekor pertemuan, Indonesia vs Malaysia relatif berimbang dengan Tim Merah Putih lebih unggul dalam jumlah kemenangan.
Dari 95 pertandingan, Timnas Indonesia meraih 39 kemenangan, sedangkan Malaysia menang 35 kali, sisanya 21 laga berakhir imbang.
42 tahun silam, Timnas Indonesia berhadapan dengan Malaysia demi menuju Piala Dunia 1978 di Argentina. Kala itu keduanya sama-sama tidak lolos.
Berikut ini rekor 10 pertemuan terakhir Indonesia vs Malaysia:
28/12/2004 Indonesia 1-2 Malaysia - Piala AFF (semifinal)
03/01/2005 Malaysia 1-4 Indonesia - Piala AFF (semifinal)
23/08/2006 Malaysia 1-1 Indonesia - Piala Merdeka
06/06/2008 Indonesia 1-1 Malaysia - Persahabatan
01/12/2010 Indonesia 5-1 Malaysia - Piala AFF (grup)
26/12/2010 Malaysia 3-0 Indonesia - Piala AFF (final)
29/12/2010 Indonesia 2-1 Malaysia - Piala AFF (final)
01/12/2012 Malaysia 2-0 Indonesia - Piala AFF (grup)
14/09/2014 Indonesia 2-0 Malaysia - Persahabatan
06/09/2016 Indonesia 3-0 Malaysia - Persahabatan
Advertisement