Real Madrid Masukkan Bellingham dan Gvardiol Dalam Daftar Buruan
Real Madrid dilaporkan telah memasukkan Jude Bellingham dari Borussia Dortmund dan Josko Gvardiol dari RB Leipzig sebagai target utama mereka menjelang jendela transfer musim panas dibuka pada Juni 2023 mendatang.
Bellingham menjadi salah satu gelandang paling dicari menjelang musim 2023-2024 oleh sejumlah klub top Eropa, termasuk Los Blancos yang tertarik untuk memboyongnya ke Santiago Bernabeu.
Hal ini tak lepas dari pesatnya perkembangan pemain berusia 19 tahun itu setelah hampir tiga tahun bersama Dortmund. Jude sendiri mencatatkan 20 gol dan 24 assist dalam 120 pertandingan di semua kompetisi.
Spekulasi seputar potensi kepindahan Bellingham di musim panas nanti pun beredar luas. Meski Dortmund berharap mereka dapat mempertahankan gelandang tersebut selama mungkin atau sesuai dengan kontraknya yang baru berakhir pada Juni 2025.
"Tentu saja kami berusaha mempertahankan Jude Bellingham di Borussia Dortmund selama mungkin," kata direktur olahraga BVB Sebastian Kehl kepada Ruhr Nachrichten dikutip dari Sportsmole.
"Dia adalah pemain yang sangat penting. Musim ini, ia telah menunjukkan bagaimana dia bersinar bersama klub ini dan membuat tim menjadi lebih baik."
Kendati pihak Dortmund tak ingin kehilangan sang pemain, Real Madrid tentu memiliki daya pikat tersendiri bagi pemain mana pun, termasuk Jude Bellingham.
Menurut Sport, Real Madrid berencana untuk meremajakan skuatnya menyusul usia Luka Modric dan Toni Kroos tak muda lagi. Kontrak keduanya juga akan berakhir pada Juni 2023 mendatang.
Selain Jude, Real Madrid juga dilaporkan sedang mengincar bek RB Leipzig Josko Gvardiol. Pemain Kroasia ini adalah pemain yang sangat terkait dengan sejumlah klub top setelah memantapkan dirinya sebagai salah satu pemain dengan prospek paling cemerlang di Eropa dalam beberapa musim terakhir.
Pemain berusia 21 tahun, yang membantu Kroasia finis ketiga di Piala Dunia 2022 itu telah membuat 73 penampilan di semua turnamen untuk Leipzig, dengan pengalaman di Bundesliga dan Liga Champions.
Bek kaki kiri ini diyakini dianggap kubu Real Madrid sebagai pengganti potensial untukNacho Fernandez, yang kontraknya habis pada musim panas nanti.
Sama halnya dengan Bellingham, Los Blancos diperkirakan akan menghadapi persaingan ketat dari Chelsea, Liverpool, Man City, dan Man United. Sebab, mereka juga memiliki ketertarikan kepada sang bek muda ini.
Gvardiol baru-baru ini menyatakan keinginannya untuk bermain di Premier League, tetapi manajer Leipzig Marco Rose telah menepiskan potensi keluarnya bek tersebut di musim panas nanti.
"Josko Gvardiol akan menjadi pemain RB Leipzig musim depan," kata Rose kepada wartawan pekan lalu.
"Saya pelatih dan saya meminta itu. Dia bahagia di sini. Dia bilang dia ingin bermain di Liga Inggris tapi dia tidak mengatakan kapan."
Gvardiol terikat kontrak dengan Leipzig hingga Juni 2027 dan diketahui memiliki klausul pelepasan Rp1,7 triliun dalam kontraknya yang akan berakhir pada 2024. Sementara Dortmund diduga memasang label harga Rp2,4 triliun untuk Bellingham.
Advertisement