Ramadan, 73 Penyandang Disabilitas di Situbondo Terima Bantuan ASPD
Puasa Ramadan 1446 Hijriah/ 2025 Masehi memberi berkah bagi 73 orang penyandang disabilitas di Situbondo. Mereka mendapat bantuan program Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas (ASPD) berupa uang tunai sebesar Rp 900 ribu per orang dari Dinas Sosial Jawa Timur (Dinsos Jatim).
Bantuan program ASPD dari Dinsos Jatim kepada 73 penyandang disabilitas tersebut diserahkan Wakil Bupati (Wabup) Situbondo, Ulfiyah. Diserahkan di Kantor Dinsos Situbondo, Rabu 12 Maret 2025.
"Kami atas nama Pemkab Situbondo berterima kasih kepada Dinas Sosial Provinsi Jatim Dinas Sosial yang telah memberikan bantuan program ASPD kepada 73 penyandang disabilitas di Situbondo," kata Wabup Situbondo Ulfiyah, Rabu 12 Maret 2025.
Bantuan ASPD dari Dinsos Jatim melalui Dinsos Situbondo ini, tambah dia, juga bagian dari komitmen Bupati Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Wabup Ulfiyah menciptakan Kabupaten Situbondo inklusi. Juga, upaya mengentaskan kemiskinan melalui program sosial yang dirasakan langsung masyarakat Situbondo.
"Salah satunya bantuan ASPD bagi penyandang disabilitas ini. Saya berharap pada orang tua penyandang disabilitas, bantuan ASPD dimanfaatkan dengan baik dan tetap semangat merawat putra putrinya yang diberikan keistimewaan oleh Allah," harapnya.
Sekretaris Dinsos Situbondo, Rina Widardarini mendampingi Wabup Ulfiyah menjelaskan, bantuan ASPD dari Dinsos Jatim berupa uang tunai. Jumlahnya Rp 900 ribu per orang yang dicairkan dalam waktu 3 bulan sekali.
“Pencairan bantuan ASPD ini ditransfer ke rekening bank penyandang disabilitas penerima manfaat. Untuk sekarang bertepatan puasa Ramadan, penerima manfaat bantuan ASPD di Situbondo sebanyak 73 penyandang disabilitas," jelas Rina Widardarini.
Advertisement