Ramadan, 2.000 Abang Becak Situbondo Dapat Bantuan Paket Sembako
Berkah Ramadan 1445 Hijriah dirasakan 2.000 abang becak di Situbondo Jawa Timur, Sabtu 23 Maret 2024. Mereka mendapat bantuan paket sembako berupa beras, gula pasir, minyak goreng, dan mie instan dari Pemkab Situbondo.
Penyaluran bantuan paket sembako kepada 2.000 abang becak berlangsung serentak di 4 lokasi. Yakni, Pendapa Bupati Arya Situbondo, Kecamatan Asembagus, Banyuputih, dan Besuki.
"Bantuan paket sembako kepada 2.000 abang becak ini secara simbolis diberikan Bupati Situbondo Karna Suswandi dan Wabup Hj. Khoirani di Pendapa Arya Bupati Situbondo," kata Kepala Dinsos Situbondo Timbul Surjanto, Sabtu 23 Maret 2024.
Penyaluran bantuan 2.000 paket sembako kepada abang becak, jelas Timbul, merupakan program Ramadan Bersama Rakyat dari Bupati Karna dan Wabup Khoirani. Tujuannya, meringankan kebutuhan masyarakat di bulan Ramadan dan bersilaturahmi langsung dengan masyarakat termasuk abang becak.
"Lebih penting lagi, program Ramadan Bersama Rakyat menjadi sarana bagi Bupati Karna dan Wabup Khoirani untuk menyerap aspirasi rakyat Situbondo, termasuk dari para abang becak," jelasnya.
Dua ribu abang becak penerima bantuan paket sembako, menurut Timbul, terdaftar di Data Penasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Bappeda Situbondo dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Kemensos RI.
"Melalui program Ramadan Bersama Rakyat, ini Bupati Karna dan Wabup Khoirani berharap bisa mengurangi angka kemiskinan ekstrem din Situbondo. Selain itu, diharapkan menekan angka inflasi daerah," tandasnya.
Advertisement