Rama Bintang Pantura Meninggal
Rama Bintang Pantura meninggal dunia. Ia jebolan ajang pencarian bakat menyanyi dangdut di Indosiar season enam. Kabar duka ini pertama kali disampaikan oleh Ervanka, finalis Bintang Pantura 2.
Dalam unggahan tersebut, Ervanka memajang potret Rama. Ia juga menulis kalimat "Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un," yang bermakna "Kita semua adalah milik Allah dan kepada-Nya kita akan kembali."
Rama dikabarkan meninggal dunia pada Jumat, 9 Juni 2023. Dalam unggahan Ervanka, terungkap bahwa Rama Bintang Pantura memiliki banyak rencana dan impian yang sedang dikejar. Ia berharap agar impian-impian tersebut dapat terwujud satu per satu.
"Begitu banyak rencanamu dek, dan mimpimu satu persatu mulai terwujud. ntar traktir aku sama @noparpradipta ya.. Beres!! Gitu katamu.. Bener gak to ini Koq malah Pulang to Donaaaaaaaaa ya Allah piye to ini, baru kmrn2 chat "mas pinjem baju merah" iyaaa boleh..," lanjut Ervanka.
Awalnya, Ervanka tidak percaya dengan kabar meninggalnya Rama, ia terlihat syok dengan kabar duka ini. "Ini beneran apa ngimpi sihhh, baru kemarin-kemarin lho koe main ke rumah" tulisnya.
Ucapan Duka
Berita tentang meninggalnya Rama Bintang Pantura memang mengejutkan banyak pihak baik publik maupun sahabat terdekatnya. Mereka pastinya cukup kehilangan dengan kepergian sang pedangdut.
Diduga sempat Sakit sebelum Meninggal
Belum diketahui apa penyebab Rama meninggal dunia. Diduga, ia sempat menderita sakit sebelum akhirnya meninggal dunia.