Ralf Rangnick Akui MU Nyaris Mustahil Tembus Empat Besar
Pelatih sementara Manchester United Ralf Rangnick mengakui kans MU finis empat besar akhir musim ini nyaris mustahil. Ia menilai, tim besutannya sulit bersaing memperebutkan zona Liga Champions.
Saat ini MU menempati peringkat ketujuh dalam klasemen sementara dengan koleksi 51 poin. Tertinggal tiga angka dari Tottenham yang berada di urutan keempat, usai ditahan imbang 1-1 oleh Leicester City pada Sabtu, 2 April 2022 lalu.
Posisi di klasemen Premier League memang masih bisa berubah, karena Arsenal belum menjalani laga pekan ke-31. Pertandingan ini akan mereka lakoni di Selhurst Park Stadium ketika dijamu Crystal Palace Selasa 5 April 2022 besok.
Andai menang, Arsenal akan naik ke posisi empat dan menciptakan jarak tiga poin dengan MU. Situasi ini bakal membuat beban Manchester United semakin besar.
Melihat hal ini, Rangnick sangat pesimistis dengan peluang timnya menduduki empat besar klasemen akhir. Bahkan juru taktik asal Jerman itu tak tahu di mana MU akan nangkring saat kompetisi usai.
"Melihat klasemen setiap akhir pekan sangat tidak membantu dan spekulasi soal apa yang mungkin bakal terjadi, berapa poin yang mungkin bakal kami butuhkan. Saat ini kami bukanlah favorit, sudah pasti itu, untuk peringkat empat."
"Saya bukan peramal, jadi saya tak tahu di mana Manchester United akan berada musim depan. Buat kami, inilah tugas saya, tugas kami... untuk menyelesaikan musim pada posisi tertinggi dan cara terbaik," kata Rangnick dikutip dari Reuters.
Tak mau terbebani dan membebani timnya, Rangnick lebih tertarik pada laga Manchester United berikutnya yang digelar pada Sabtu 9 April 2022 nanti. Mereka akan bersua Everton di Goodison Park.
"Musim belum berakhir. Masih ada delapan pertandingan untuk dimainkan, dan saya pikir ini waktu yang tepat untuk menarik kesimpulan dan mengambil keputusan tepat untuk musim depan," tambahnya.
"Sekarang, ini soal bagaimana kami bisa mendapatkan tiga poin dari laga melawan Everton," pungkas Rangnick.