Raih Pole Position Perdana di GP Jepang, Marquez Kejar Rekor Baru
Pembalap MotoGP Repsol Honda Marc Marquez girang meraih pole position pada kualifikasi Grand Prix (GP) Jepang di Sirkuit Motegi, Jepang, Sabtu, 19 Oktober 2019 siang. Baginya, itu merupakan capaian perdana di lintasan tersebut sepanjang mengaspal di kelas premier.
Meski kualifikasi digelar dengan aspal yang lembab usai hujan deras, Marquez tak ragu menggeber motornya dan berhasil membukukan catatan waktu 1 menit 45,763 detik. Rider berjuluk The Baby Alien itu unggul 0,132 detik dari Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) yang ada di posisi kedua.
Sepanjang sejarah, itu pertama kalinya Marquez pole position di sirkuit yang mulai pertama kali dibuka pada 1997 tersebut. Sedangkan untuk musim ini, itu kali ke-10 dia berhasil jadi yang tercepat di kualifikasi. Total, pria Spanyol itu sudah 90 kali merebut pole position.
"Saya senang dengan posisi pole pertama saya di sini di Motegi, dan secara total ke-90. Ini satu-satunya sirkuit di mana saya belum pernah bisa memulai balapan dari posisi terdepan. Jadi saya sangat senang tentang itu," kata Marquez dilansir Crash.
Saat ini, fans Barcelona itu sudah menobatkan diri sebagai juara dunia 2019. Namun, dia akan tetap tampil maksimal pada balapan, Minggu 19 Oktober 2019 besok. Apalagi, Marquez tengah mengejar rekor sebagai pembalap dengan raihan poin terbanyak selama semusim.
Penunggang motor nomor 93 itu kini tengah duduk di puncak klasemen dengan berbekal nilai 325. Dari empat balapan tersisa, dia unggul 110 poin dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati).
Artinya, Marquez masih berpotensi mengalahkan pencapaian poin terbanyak pribadinya yang dibukukan pada edisi 2014, yakni 362 poin. Tak hanya itu, Marquez juga bisa mengalahkan rekor perolehan poin terbanyak dalam semusim yang kini masih dipegang Jorge Lorenzo periode 2010 (383 poin).
"Saya rasa besok akan menjadi balapan yang sulit. Kami tidak dalam posisi atau kondisi terbaik. Tapi pokoknya kami siap berjuang untuk kemenangan sehingga akan mencoba segalanya untuk melakukannya," ujar Marquez.