Raffi Ahmad Isoman, Tinggalkan Keluarga Tunggu Hasil Tes Covid-19
Pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja dinobatkan sebagai "The Sultans of Content" oleh Forbes Indonesia. Di balik kabar bahagia itu, Raffi Ahmad tengah menjalani isolasi mandiri (isoman) setelah kontak erat dengan pasien Covid-19, beberapa hari lalu.
Hal ini diketahui ketika Raffi Ahmad absen dari acara Mega Konser Tercipta Untukku yang disiarkan langsung di YouTube Rans Entertainment pada Minggu, 13 Februari 2022. Raffi Ahmad seharusnya tampil bersama sang istri, Nagita Slavina, memandu konser dari grup band Ungu tersebut. Nagita Slavina mengungkapkan kesedihannya karena tidak didampingi sang suami.
"Yang bikin aku sedih sebenarnya malam ini harusnya aku ditemani sama suami aku tapi karena ternyata Allah kasih Raffi agak enggak enak badan malam ini jadinya aku harus sendirian malam ini, Raffi istirahat dulu di rumah," kata Nagita Slavina di atas panggung.
Tanpa disadari Nagita Slavina, Raffi Ahmad melakukan panggilan video dan wajahnya muncul di layar besar. "Kok tiba-tiba nongol? Hari aku nge-host sendirian bingung loh, aku kan biasanya cuma nebeng kamu doang," kata Nagita Slavina.
Penjelasan Raffi Ahmad Isoman
Raffi Ahmad menjelaskan bahwa dirinya menjalani isolasi mandiri karena kontak erat dengan orang yang terpapar Covid-19. "Aku kan menjaga, aku habis bercengkerama dengan orang-orang yang kena, jadinya aku mencoba isolasi mandiri dulu," kata Raffi Ahmad.
Ayah dua anak ini ingin memastikan kalau dirinya tidak terpapar Covid-19 sebelum kembali ke rumah. Raffi Ahmad berharap hasil tesnya nanti menunjukkan negatif Covid-19.
"Mudah-mudahan deh besok atau lusa kalau memang aku sudah netral nanti aku bergabung lagi," kata Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad juga merasakan kesedihan karena berpisah sementara dari keluarganya, termasuk anak keduanya yang masih bayi. "Lagi begini, aku berinteraksi sama diri aku sendiri. Ternyata kalau kita lagi sakit itu kalau enggak ada orang yang terdekat, enggak ada anak-anak, enggak ada istri, ya sedih juga," katanya.
Manajer sebut Raffi Ahmad Demam
Manajer Raffi Ahmad, Prio, mengabarkan kondisi terbaru sang presenter setelah berpisah dari keluarganya terlebih dulu. "Demam dan kecapekan aja kok. Dia kan habis kontak dengan yang positif Covid-19 jadi jaga-jaga kita isoman aja," jelasnya.
Sementara itu, penambahan kasus Covid-19 harian di Indonesia mulai menurun selama tiga hari terakhir, usai pada 12 Februari melonjak hingga 55.209 kasus, nyaris melampaui dari rekor penambahan kasus harian tertinggi pada Juli 2021.
Berdasarkan data harian yang dirilis Satgas Covid-19 per Senin, 14 Februari 2022, mencatatkan penambahan kasus Covid-19 baru 36.501 orang. Sedangkan untuk kasus sembuh terdapat penambahan sebanyak 13.338 kasus.