Rachel Vennya Duta Kabur dari Karantina
Kepala Penerangan Kodam Jaya (Kapendam Jaya) Kolonel Arh Herwin BS telah mengonfirmasi kaburnya selebgram Rachel Vennya dan pacarnya, Salim Nauderer, dari karantina Wisma Atlet Jakarta. Mereka dibantu oleh oknum TNI berinisial FS. Dia bertugas di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
"Ditemukan adanya dugaan tindakan nonprosedural oleh oknum anggota Pengamanan Bandara Soetta (TNI) berinisial An.FS, yang telah mengatur agar selebgram Rachel Vennya dapat menghindari prosedur pelaksanaan karantina yang harus dilalui setelah melakukan perjalanan dari luar negeri," kata Herwin dalam keterangan tertulis.
Rachel Vennya dan Salim Nauderer hanya menjalani tiga hari karantina di Wisma Atlet Pademangan, sepulang dari liburan di Amerika Serikat. Seharusnya, mereka tidak menjalani karantina gratisan seperti itu.
Herwin BS memaparkan, Keputusan Kepala Satgas Covid-19 Nomor 12/2021 pada 15 September 2021 menyatakan yang berhak mendapat fasilitas repatriasi karantina di RSDC Wisma Pademangan adalah pekerja migran Indonesia (PMI), pelajar atau mahasiswa Indonesia setelah mengikuti pendidikan atau melaksanakan tugas belajar dari luar negeri dan pegawai pemerintah yang kembali ke Indonesia setelah perjalanan dinas dari luar negeri. Rachel Vennya tak termasuk ketiganya.
"Pada saat pendalaman kasus, ditemukan adanya dugaan tindakan nonprosedural oleh oknum anggota Pengamanan Bandara Soetta (TNI) berinisial atas nama FS, yang telah mengatur agar selebgram Rachel Vennya dapat menghindari prosedur pelaksanaan karantina yang harus dilalui setelah melakukan perjalanan dari luar negeri," terang Herwin.