Punya Modal Bagus, Persebaya Optimis Menang Lawan Persib
Persebaya menargetkan meraih kemenangan kala menghadapi Persib Bandung. Laga tersebut digelar di luar kandang, yakni Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat 18 Oktober mendatang.
Di markas Bali United ini, tim berjuluk Bajul Ijo ini memiliki catatan bagus kala menghadapi tim Maung Bandung. Meski demikian, pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, mengatakan kedatangan timnya ke Bali dengan modal kurang apik.
Seperti diketahui, tiga laga terakhir Persebaya puasa kemenangan. Satu laga telan kekalahan dan dua laga lainnya berakhir imbang.
"Kami datang dengan catatan kurang apik, tapi kami harus optimis bisa meraih poin," kata Pikal.
Saat menghadapi Persib, Persebaya harus minus sayap lincahnya, Irfan Jaya akibat akumulasi kartu kuning. Sedangkan Osvaldo Haay masih proses pemulihan dari cedera.
Selain dua pemain tersebut, gelandang Bajul Ijo Rachmat Irianto turut absen, karena masih membela Timnas U-23. Sementara itu, Hansamu Yama dan Otavio Dutra belum pasti memperkuat Persebaya, karena gabung dengan timnas senior.
Beruntung, Diogo Campos sudah bisa dimainkan. Sebelumnya, saat menjamu Barito Putra di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Diogo Campos absen karena akumulasi kartu kuning. Pemain yang pernah memperkuat Kalteng Putra ini jadi andalan baru bagi Pikal.
“Irfan Jaya akumulasi kartu. Osvaldo lagi terapi di Jakarta. Kalau Hansamu dan Dutra mudah-mudahan tidak cedera keduanya, mudah-mudahan fit dan bisa turun, tapi belum pasti,” terang Pikal.
Di sisi lain, Pikal juga mengakui bahwa Persib sedang dalam trend positif di putaran kedua setelah merombak pemain asing. Masuk putaran kedua Liga 1, Persib merotasi tiga pemain asingnya. Melepas Bojan Malisic, Arthur Gevorkyan, dan Rene Mihelic. Kemudian merekrut tiga pemain asing baru, Nick Kuipers, Kevin van Kippersluis dan Omid Nazari.
“Persib putaran kedua ini memang lebih baik, tapi kami sudah siapkan strategi khusus, saya sudah punya gambaran, tapi saya tidak mau kasih tahu,” ujar Pikal.
Persebaya sebetulnya miliki modal bagus, karena tim asal Kota Pahlawan mampu menjaga tradisi selalu menang dari Persib. Dari empat laga, Persebaya berhasil menangkan tiga laga, hanya satu laga menjadi kemenangan Persib.
Bajul Ijo menang 4-0 saat putaran pertama Liga 1 2019 di Stadion GBT, menang 3-2 saat Piala Presiden dan menang 4-1 di putaran kedua Liga 1 2018.
Advertisement