Punya Agenda Belum? Ini Dia 10 Top Even 2019
Kementerian Pariwisata merilis 10 Top Even di tahun 2019. Sepuluh ini adalah unggulan yang sangat layak untuk disambangi.
Boleh dibilang, top 10 itu memiliki performa sajian yang lengkap. Simak saja, Mulai dari seni budaya, hingga sport tourism. Sepuluh top even itu juga mewakili tiap-tiap bagian dari Indonesia.
Menteri Pariwisata, Arief Yahya, mengatakan, ada 100 wonder even yang telah dirangkum dalam tajuk bernama Calendar of Event (CoE). Sementara 10 ini merupakan even terbaik dari yang terbaik yang masuk dalam CoE.
Berikut daftarnya: Java Jazz - Jakarta (1-3 Maret), Bintan Triathlon - Bintan Kepri (7-9 Mei), Asia-Afrika Festival - Bandung (19 Mei), Pesta Kesenian Bali - Bali (13-15 Juli), Banyuwangi Ethno Carnival - Banyuwangi (28 Juli), Jember Fashion Carnival - Jember (30 Juli - 3 Agustus), Karnaval Kemerdekaan/Grand Karnaval - Jakarta (18 Agustus), Sanur Village Festival - Sanur (21-25 Agustus), F8 Makassar - Makassar (4-8 September), dsn Borobudur Marathon - Magelang Jateng (17 November)
10 top even itu dimulai dengan Java Jazz Festival. Puncak dari acara ini dilangsungkan di Jakarta, 1-3 Maret. Java Jazz adalah event internasional. Musisi-musisi jazz mancanegara selalu terlibat setiap tahunnya.
Menpar Arif Yahya menyebut, CoE itu adalah bahan bakar untuk menggerakkan mesin DOT (Destination, Origination, Timeline).
Keberadaan even menjadi daya tarik bagi sebuah destinasi, sesuai dengan timeline-nya. Selain itu menjadi bahan promosi ke originasinya. (idi)
Advertisement