Pulang dari Arab Saudi, Mensos Risma Positif Covid-19
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dikabarkan terpapar virus corona (Covid-19). Risma terpapar Covid-19 setelah melakukan perjalanan dinas dari Timur Tengah, tepatnya di Kota Riyadh, Arab Saudi.
Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial (Sekjen Kemensos) Harry Hikmat menyatakan kondisi mantan Walikota Surabaya itu stabil.
Menurutnya, tampak ada kemajuan kondisi kesehatan Risma. "Kondisinya semakin membaik," kata Harry dikutip Antara, Selasa, 5 April 2022.
Meski baru saja pulang dari Riyad, Harry tidak dapat memastikan di mana Mensos terpapar Covid-19. Menurutnya, Risma diketahui terpapar Covid-19 setelah tiba di Indonesia. "Dicek setelah di Surabaya. Jadi, kami tidak tahu positif di mana," ucapnya.
Harry menambahkan, kabar itu diketahui pada 2 April lalu. Setelah diketahui positif, Risma langsung melakukan isolasi. "Gak ada gejala," katanya.
Lebih lanjut, Harry Hikmat menyebutkan ada tiga orang delegasi yang hadir dalam acara tersebut yang dinyatakan positif Covid-19. "Beliau ada asma sebelumnya, tapi sekarang sudah membaik," ujarnya.
Diketahui, pada akhir Maret 2022, Risma terbang ke Riyadh Arab Saudi untuk menghadiri acara Kongres Kewirausahaan Global.
Pada kesempatan tersebut, Risma sempat bertemu dengan PMI (Pekerja Migran Indonesia) yang terpaksa bekerja untuk menafkahi keluarganya di Arab Saudi.
Menurut Risma apa yang dilakukan para PMI tersebut tidak mudah. Sebab mereka bekerja di negeri orang dan jauh dari tanah air.
"Tetap semangat karena ibu-ibu adalah pahlawan devisa. Di tengah berbagai tantangan, yakinlah bahwa Allah akan memberikan jalan terbaik," ujarnya.
Advertisement