Prospek Otomotif Meningkat, Mobil Laku 1 Juta dan Motor 5 Juta
Pameran Otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Tahun 2023 dihelat di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, 16-26 Februari 2023 dan diikuti lebih dari 45 brand industri otomotif.
Dikutip dari pidato Presiden Jokowi saat pembukaan IIMS, ia sempat menyinggung tren positif industri otomotif di Indonesia. Prospek industri otomotif setiap tahun tumbuh sangat signifikan pada 2022 kemarin tumbuh 18 persen, meningkat dari tahun sebelumnya. Kemudian, penjualan mobil tahun 2022 tercatat 1.048.000 unit mobil dan juga sepeda motor mengalami pertumbuhan peningkatan 3,3 persen meningkat di angka 5.221.000 pada 2022.
Presiden Jokowi juga menyinggung penjualan sepeda motor di Indonesia yang naik hingga 33% atausebanyak 5,2 juta unit pada tahun lalu.
Pada pembukaan IIMS 2023, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Bidang Perekonomian) Airlangga Hartato, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita dan Bambang Soesatyo.
Acara kali ini sebanyak 14 merek kendaraan listrik yang akan diluncurkan dan dua di antaranya adalah motor listrik. Pameran dibuka pada pukul 11.00 WIB dan untuk Sabtu-Minggu dibuka pada pukul 10.00 WIB.
Advertisement