Promotor F1 GP Belgia 2020 Berhenti Jual Tiket Penonton
Tidak ada yang bisa menghindar dari dampak virus corona atau Covid-19. Balap Formula One (F1) juga terkena imbasnya. Promotor GP Belgia telah berhenti menjual tiket untuk balapan F1 musim 2020. Ini dilakukan sebagai respon terhadap Pemerintah Belgia yang mengumumkan pembatasan lebih lanjut pada pertemuan publik.
Perpanjangan larangan acara publik akan dilakukan sampai September 2020. Sementara balapan di Sirkuit Spa-Francorchamps akan diadakan pada 30 Agustus 2020. Promotor akhirnya mematuhi peraturan yang ada untuk memberhentikan penjualan tiket penonton.
Situasi tersebut pun membuat balapan F1 GP Belgia memiliki kemungkinan penundaan yang lebih tinggi. Tetapi, pihak promotor juga masih membuka opsi lain untuk melangsungkan balapan tanpa adanya penonton.
“Spa Grand Prix mengikuti keputusan pemerintah untuk melarang semua acara massal hingga 31 Agustus. Kami mendukung keputusan ini karena kesehatan Anda dan semua pemangku kepentingan GP Belgia adalah prioritas kami,” bunyi pernyataan dari promotor GP Belgia, seperti dilansir dari Crash, Senin 20 April 2020.
“Sebagai akibatnya, mulai hari ini, semua penjualan tiket Grand Prix Belgia edisi 2020 akan ditangguhkan. Adapun pemegang tiket, kami akan menghormati syarat dan ketentuan tentang penjualan umum kami,” tambahnya.
Sejauh ini, sudah ada 9 balapan F1 yang ditunda atau dibatalkan dari total 22 balapan. Mulai dari Australia yang menjadi seri pembuka sampai F1 Monako yang legendaris. Belum ada kepastian apakah balapan yang ditunda akan dijadwal ulang atau tidak.
Pada jadwal terdekat ada F1 GP Prancis yang rencananya digelar di Sirkuit Paul Ricard pada 28 Juni 2020. Namun, seri balapan tersebut juga memiliki kemungkinan untuk tertunda karena pemerintah Prancis melarang adanya pertemuan massal hingga Juli 2020.