Presiden Jokowi: Terima Kasih TNI Melawan Musuh Tak Kasat Mata
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat ulang tahun ke-76 untuk Tentara Nasional Indonesia (TNI) lewat media sosial Instagram dan Twitter terverifikasi alias centang biru, @jokowi. Kepala Negara meyakini Indonesia akan menang menghadapi segala ujian bersama TNI.
"Hari Tentara Nasional Indonesia ke-76 tiba di saat negeri ini masih berkutat melawan musuh tak kasat mata berupa virus Covid-19," tulisnya.
Jokowi berujar, TNI selalu menjadi penjaga utama kedaulatan bangsa, menjaga keutuhan NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, serta melindungi bangsa Indonesia dari seluruh gangguan tumpah daerah dan segala ancaman.
Salah satu ancaman yang nyata saat ini yakni pandemi Covid-19. Menurut Jokowi, keberhasilan Indonesia dalam penanganan virus corona tidak lepas dari peran besar TNI. Karenanya, Presiden mengapresiasi setinggi-tingginya.
"TNI telah membuktikan bahwa prajurit-prajuritnya tidak sekadar menjadi penjaga utama kedaulatan negara dan keutuhan wilayah NKRI, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia. TNI juga bisa diandalkan untuk membantu masyarakat menghadapi tantangan lain, dari bencana alam sampai pandemi Covid-19. Terima kasih TNI," kata Jokowi.
Sebagai informasi, Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara peringatan HUT ke-76 TNI. Bertindak sebagai Komandan Upacara Kolonel Inf Tujung Setyabudi. Sedangkan perwira upacara yakni Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya.
Dalam peringatan itu, Jokowi juga menyaksikan parade pesawat tempur TNI, melakukan video conference dan meninjau pameran Alutsista di sekitar Istana Kepresidenan.
Dalam upacara hadir pula Ibu Negara Iriana Jokowi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Wury Ma'ruf Amin, Menko Polhukam Mahfud MD, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, KSAD Jenderal Andika Perkasa, KSAL Laksamana Yudo Margono dan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.