Presiden Jokowi Menjamin Investasi di IKN Tidak Sia-sia
Presiden Jokowi menekankan bahwa investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, bukan penanaman modal yang sia-sia. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini meyakini investor yang telah menggelontorkan investasi ke IKN telah melakukan kalkulasi dan perhitungan yang matang.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada para investor yang telah menanamkan modalnya. Saya rasa mereka menanamkan modalnya di sini sudah melalui kalkulasi yang matang karena ini bukan investasi sia-sia, pasti mereka mau untung," ujarnya, Minggu 24 September 2023.
Pembangunan IKN, lanjut Presiden Jokowi, tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, tetapi juga oleh dunia usaha.
"Kita hanya ingin menyampaikan kepada dunia usaha bahwa pembangunan di Ibu Kota Nusantara ini tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, tetapi dunia usaha juga sudah masuk," tutur kakek Jan Ethes itu.
Presiden Jokowi juga meminta agar setiap bulan dilakukan prosesi peletakan batu pertama (ground breaking) untuk pembangunan berbagai proyek di IKN. Mantan Walikota Solo itu juga merencanakan untuk datang langsung ke IKN setiap bulan untuk meninjau langsung pembangunan.
"Setiap bulan harus ada ground breaking berikutnya dan saya akan datang ke sini setiap bulan, dan jadwalnya memang sudah ada di Kepala Otorita (IKN)," tegasnya.
Dengan adanya berbagai peletakan batu pertama tersebut, Presiden Jokowi berharap akan menjadi motor percepatan pembangunan IKN. Ia juga berharap akan makin banyak fasilitas dan infrastruktur yang dibangun di IKN, baik hotel, rumah sakit, universitas, hingga taman safari.
"Kita sudah bicara untuk taman safari dan lain-lain akan segera dimulai di Ibu Kota Nusantara," imbuh Presiden Jokowi.
Dalam tiga hari terakhir Presiden Jokowi bersama beberapa menteri menghabiskan waktunya di IKN. Mereka melhat langsung perkembangan pembangunan di IKN.
Presiden Jokowi mengajak para penggiat seni, selebgram dan influencer makan malam di tengah pepohonan rindang khas IKN, Sabtu malam, 23 September 2023. Momen tersebut terlihat usai Presiden dan para penggiat seni menghadiri “Malam Apresiasi Nusantara” di kawasan IKN.
Waktu itu terlihat Presiden Jokowi duduk di tengah-tengah para penggiat seni dan berbincang. Suasana akrab dan hangat pun makin terlihat saat Chef Arnold mulai mengambil alih dapur dan memasak nasi goreng untuk Presiden Jokowi juga para penggiat seni yang mengantre ingin menikmati masakannya.
Para penggiat seni dan sejumlah menteri tampak menikmati malam tersebut dengan berbincang dan menyantap makanan yang telah disiapkan. Salah seorang peserta Ralvi Nasution mengungkapkan bahwa momen makan malam di IKN tersebut merupakan momen yang tidak bisa digambarkan dengan kata-kata dan akan selalu diingat.
“Kalau biasa kayak gini makan sama teman-teman ya, ini makan sama presiden, jadi rasanya sangat tidak bisa dituturkan dengan kata-kata lah. Ini suasana yang sangat hangat, dan saya akan mengingat momen ini sampai kapan pun,” ujarnya.
Presiden tersenyum mendengar ungkapan seorang penggiat seni sambil menikmati nasi goreng.
Advertisement