Presiden Jokowi Mendoakan Kaesang yang Diisukan Ikut Pilkada 2024
Kaesang Pangarep menjabat sebagai Ketua Umum PSI. Meski partainya tak lolos ke Senayan, toh, nama besar sang ayah, Presiden Jokowi masih diperhitungkan beberapa partai politik untuk memberi 'restu' suami Erina Gudono itu maju ke Pilkada 2024.
Santernya isu Kaesang Pangarep ikut Pilkada pun sampai ke telinga sang ayah. Apa tanggapannya? Presiden Jokowi menekankan, tugasnya sebagai orang tua hanya mendoakan yang terbaik.
"Tugasnya orang tua itu hanya mendoakan," ucap suami Ibu Negara Iriana Jokowi ini kepada awak media di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin, 8 Juli 2024.
Sebelumnya, Presiden Jokowi menekankan tak ikut campur dengan langkah politik anak bungsunya. Saat kunjungan kerja ke Karawang beberapa hari lalu, Presiden Jokowi membantah isu yang menyebut dirinya menawarkan nama Kaesang ke sejumlah partai politik untuk diusung dalam Pilkada.
"Saya tidak pernah menyodorkan (nama) kepada siapa pun. Kepada partai juga tidak pernah, (coba) tanyakan ke partai-partai," ujar ayah tiga anak ini, usai peresmian pabrik baterai dan ekosistem kendaraan listrik PT HLI Green Power di Karawang, Jawa Barat.
Kakek empat cucu ini menegaskan, Pilkada merupakan urusan partai-partai politik, sehingga soal siapa saja yang dicalonkan adalah hak para partai politik. "Saya bukan ketua partai, saya bukan pemilik partai, jadi jangan ditanyakan kepada saya," ucap Presiden Jokowi.
Seperti diketahui, selama Presiden Jokowi menjabat, putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka sukses menduduki kursi Walikota Solo. Bahkan, tak lama lagi, ayah Jan Ethes dan La Lembah Manah ini bakal dilantik sebagai Wakil Presiden bersama Presiden terpilih Pemilu 2024, Prabowo Subianto.
Sedangkan mantu laki-laki satu-satunya presiden, yakni Bobby Nasution menjabat Walikota Medan. Kini, suami Kahiyang Ayu itu mencari dukungan untuk ikut Pilgub Sumatera Utara.
Advertisement