Presiden Jokowi Lebaran ke Medan Kunjungi Kahiyang dan Bobby
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi melanjutkan rangkaian hari Lebaran dengan berkunjung ke Medan, Sumatera Utara. Mereka bertemu anak keduanya, Kahiyang Ayu, berserta ketiga cucunya, Sedah Mirah, Panembahan Al Nahyan, Panembahan Al Saud, dan menantunya Walikota Medan Bobby Nasution.
"Presiden bersama keluarga di Jakarta hari kedua lebaran mengunjungi anak cucu di Medan," ujar Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana, seperti dikutip Jumat 12 April 2024.
Kunjungan Presiden Jokowi ke Medan seperti halnya setiap keluarga di Indonesia, yang menggunakan momen Idul Fitri sebagai ajang silaturahmi.
"Presiden akan berkunjung, berkumpul, bersilaturahmi dengan keluarga, dengan sahabat dan dengan masyarakat umum seperti tahun lalu saat merayakan lebaran bersama keluarga di Solo," tutur Ari.
Gelar Griya di Istana Negara Jakarta
Diketahui, pada hari pertama Lebaran, Rabu 10 April lalu, Presiden Jokowi dan keluarga menggelar open house di Istana Kepresidenan, Jakarta. Mereka bersilaturahmi bersama Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Ibu Wury Ma’ruf Amin, serta para kepala lembaga, menteri Kabinet Indonesia Maju, dan duta besar.
Kegiatan tersebut juga disambut antusias oleh masyarakat yang ingin bersalaman langsung dengan Presiden Jokowi. Tahun ini merupakan open house Lebaran terakhir Jokowi menjabat presiden. Jabatan Kepala Negara akan berakhir Oktober 2024.