Prediksi Real Betis vs Real Madrid: Misi Rebut Puncak Klasemen
Real Madrid akan dijamu Real Betis pada laga lanjutan La Liga pekan ke-27, Senin 9 Maret 2020 dini hari WIB di Estadio Benito Villamarin. Kemenangan dibutuhkan Madrid demi merebut lagi klasemen yang sementara diambil Barcelona dini hari WIB tadi.
Perbedaan kualitas materi kedua tim menjadi faktor yang memungkinkan Madrid tak sekadar menang, tapi akan menggelontor gawang Real Betis dengan banyak gol. Apalagi Madrid sedang memiliki kepercayaan diri tinggi usai menekuk rival terberatnya, Barcelona, dengan skor 2-0 di pekan sebelumnya.
Madrid memang wajib memenangkan laga ini demi mengambil kembali puncak klasemen dari Barcelona yang berhasil mengalahkan Real Sociedad 1-0 di Camp Nou dini hari tadi. Los Blancos yang mengumpulkan 56 poin kini tertinggal dua poin dari Blaugrana yang mengantongi 58 poin.
Zinedine Zidane sadar betul bahwa laga ini sangat penting bagi timnya. Hanya menyisakan 13 pertandingan lagi menuju akhir kompetisi, Madrid tak boleh terpeleset. Sebab, sekali saja kalah, Madrid bisa kehilangan gelar La Liga yang mereka targetkan sejak awal musim.
Real Madrid musti mengerahkan seluruh kekuatan terbaiknya di laga ini. Tapi, mereka juga tak boleh lengah, karena Real Betis sangat kuat bila tampil di kandang sendiri.
Tim peringkat ke-14 di klasemen sementara La Liga ini memang tidak dalam performa terbaiknya. Tujuh pertandingan tanpa satu pun kemenangan di semua ajang adalah bukti kondisi terkini Real Betis. Dalam dua pertandingan kandang terakhir, mereka tumbang 0-2 dari Barcelona dan ditahan seri 3-3 oleh Real Mallorca.
Kendati begitu, Madrid pantang lengah. Mereka harus tetap tampil dengan konsentrasi tinggi di laga ini. Sebab Betis selalu mampu merepotkan tim lawan. Mereka juga cukup produktif bila bermain di hadapan ribuan pendukungnya.
Prakiraan Susunan Pemain
Betis (4-1-4-1): Joel Robles; Emerson, Bartra, Aissa Mandi, Alex Moreno; Carvalho; Guardado, Canales, Fekir, Joaquin/Sidnei; Borja Iglesias/Loren Moron.
Pelatih: Rubi.
Madrid (4-1-4-1): Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Mendy/Marcelo; Casemiro; Valverde, Isco, Kroos, Vinicius; Benzema.
Pelatih: Zinedine Zidane.
Prediksi Ngopibareng.id
Real Betis vs Real Madrid 45-55