Prediksi PSG vs Real Madrid: Sengitnya Duel Dua Raksasa
Duel dua raksasa Eropa akan membuka babak penysiihan Grup A Liga Champions 2019-2020 ketika PSG menjamu Real Madrid, Kamis 19 September 2019 di Parc des Princes. Meski kedua tim sama tak bisa diperkuat skuat terbaiknya, laga ini tetap menjanjikan pertempuran sengit di sepanjang laga.
PSG takkan diperkuat dua penyerang terbaiknya, Kylian Mbappe dan Neymar. Mbappe belum pulih total dari cedera. Neymar, yang akhir pekan kemarin mencetak gol tunggal penentu kemenangan atas Strasbourg dengan tembakan salto spektakuler, harus menjalani skorsing tiga pertandingan dari musim sebelumnya.
Beruntung Edinson Cavani yang sempat diragukan bisa tampil di pertandingan ini dipastikan merumput. Namun, PSG masih mempunyai Mauro Icardi, yang baru dipinjam dari Inter Milan. Pemain ini bisa jadi akan ditandemkan dengan Cavani atau turun bergantian dengan striker Uruguay tersebut.
Di bawah mistar PSG, ada sosok yang pasti sangat dikenal oleh para pemain Madrid. Keylor Navas bakal tampil sebagai starter saat melawan mantan klubnya nanti. Sebagai orang terbuang, Navas tentu ingin membuktikan pada Zidane bahwa keputusannya mendepak sang kiper adalah sebuah kesalahan.
Dari kubu Madrid, masalah serius menimpa lini belakang mereka. Nacho serta kapten Sergio Ramos harus absen akibat skorsing, Sang pelatih Zinedine Zidane tentu saja puyeng karena stok pemain yang memiliki kualitas sepadan dengan keduanya sangat minim.
Sejak awal musim ini, Madrid selalu gagal clean sheet dalam empat pertandingan yang sudah mereka mainkan di La Liga, total enam kali kebobolan total. Tanpa Ramos, Zidane harus memutar otak agar pertahanan timnya tampil solid. Apalagi bek tengah Timnas Spanyol ini kerap menjadi pembeda di laga-laga penting lewat kelebihannya dalam memanfaatkan bola-bola mati.
Untungnya, PSG juga tak diperkuat sederet penyerang terbaiknya, sehingga peluang untuk meraih hasil positif pada laga pertama ini pun tetap terbuka.
Di La Liga akhir pekan kemarin, Madrid menang 3-2 saat menjamu Levante lewat satu gol Casemiro dan dua gol Karim Benzema. Bintang anyar Madrid, Eden Hazard, pun sudah melakoni debut resminya.
Melawan PSG, Zidane diperkirakan akan memasang Hazard dari menit awal. Hazard bakal bekerja sama dengan Benzema dan Gareth Bale di lini serang.
James Rodriguez, yang tampil apik dan menyumbang satu assist saat mengalahkan Levante, bakal jadi salah satu starter di lini tengah. Bersama Toni Kroos dan Casemiro, mereka bakal menjadi penghubung antarlini sekaligus penyeimbang di sentral lapangan.
Perkiraan Susunan Pemain
PSG (4-3-3): Navas; Meunier, Marquinhos, Thiago Silva, Kimpembe; Sarabia, Gueye, Verratti; Di Maria, Icardi, Edinson Cavani/Choupo-Moting.
Pelatih: Thomas Tuchel.
Madrid (4-3-3): Courtois; Dani Carvajal, Varane, Eder Militao, Mendy; Casemiro, James Rodriguez, Kroos; Bale, Benzema, Hazard.
Pelatih: Zinedine Zidane.
5 Pertemuan Terakhir
07-03-2018 PSG 1-2 Madrid (UCL)
15-02-2018 Madrid 3-1 PSG (UCL)
04-11-2015 Madrid 1-0 PSG (UCL)
22-10-2015 PSG 0-0 Madrid (UCL)
15-03-1994 PSG 1-1 Madrid (UEFA Cup Winners' Cup).
5 Pertandingan Terakhir PSG
12-08-2019 PSG 3-0 Nimes (Ligue 1)
19-08-2019 Rennes 2-1 PSG (Ligue 1)
26-08-2019 PSG 4-0 Toulouse (Ligue 1)
31-08-2019 Metz 0-2 PSG (Ligue 1)
14-09-2019 PSG 1-0 Strasbourg (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir Madrid
12-08-2019 Roma 2-2 Madrid (Friendly)
17-08-2019 Celta Vigo 1-3 Madrid (La Liga)
25-08-2019 Madrid 1-1 Valladolid (La Liga)
02-09-2019 Villarreal 2-2 Madrid (La Liga)
14-09-2019 Madrid 3-2 Levante (La Liga).
Advertisement