Prediksi Persebaya Vs PSIS: Momentum Bajol Ijo Rebut Posisi Dua
Persebaya Surabaya akan menjalani laga pekan ke-27 Liga 1 2024/2025 melawan PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu 12 Maret 2025.
Pertandingan ini menjadi momentum baik bagi skuad Bajol Ijo untuk bisa menggeser Dewa United di peringkat kedua klasemen sementara.
Di mana, Dewa baru saja tumbang dari Borneo FC dengan skor 0-1, membuatnya tetap berada di peringkat kedua dengan 49 poin selisih dua dari Persebaya yang berada di peringkat ketiga dengan 47 poin.
Peluang menang sangat terbuka lebar bagi pasukan Paul Munster. Sebab, dua kemenangan beruntun sebelumnya membuat kepercayaan diri pemain meningkat. Dampaknya, pemain bermain agresif menyerang dan kuat dalam bertahan.
Selain itu, kekuatan tuan rumah kali ini bertambah dengan hadirnya Toni Firmansyah dan Gilson Costa usai menjalani sanksi akumulasi kartu.
Di sisi lain, PSIS dalam situasi kurang baik dan terpuruk di papan bawah klasemen sementara. Bahkan, Laskar Mahesa Jenar memiliki catatan kurang baik dalam lima pertandingan terakhir.
Menyambut laga ini, Pelatih Persebaya menegaskan anak asuhnya sudah siap 100 persen untuk memenangkan laga tersebut.
“Persiapan bagus, setelah pertandingan terakhir kami cepat kembali, kemudian kami melakukan recovery, kemarin sedikit lebih intens, hari ini sedikit rileks. Semua siap 100 persen,” ungkap Munster dalam pre match press conference di Surabaya, Selasa 11 Maret 2025.
Terkait selisih poin dengan Dewa, Munster memilih fokus terhadap timnya untuk bisa meraih poin penuh. "Tanpa memperdulikan kekalahan Dewa United persiapan kami tetap sama. Mental kami untuk menang, kami semua memiliki motivasi. Apapun yang terjadi paling penting adalah tim ini. Kami perlu menjaga tren kemenangan dan terus berusaha," pungkasnya.
Berikut prakiraan susunan pemain kedua tim:
Persebaya
Ernando Ari; Catur Pamungkas, Dime Dimov, Slavko Damjanovic, Mikael Tata; Dejan Tumbas, Toni Firmansyah, Francisco Rivera; Bruno Moreira, Flavio Silva, Rizky Dwi.
PSIS
Syahrul Trisna; Riyan Ardiansyah, Ahmad Syiha, Joao Vitor, M Sandy Ferizal; Ridho Syuhada, Boubakary Diarra, Lucas Baretto, Septian David Maulana, Gali Freitas; Gustavo Moura E Souza.
Advertisement