Prediksi Barcelona vs Shakhtar Donetsk: Menuju Kemenangan Ketiga
Barcelona akan meladeni Shakhtar Donetsk di matchday 3 Grup H Liga Champions 2023/2024. Duel Barcelona vs Shakhtar di Estadi Olimpic Lluis Companys ini akan berlangsung pada Rabu, 25 Oktober 2023, jam 23:45 WIB.
Barcelona tampil sempurna dalam dua pertandingan sebelumnya. Tim besutan Xavi Hernandez itu telah memenangi dua laga pertamanya, dan sedang menuju kemenangan ketiga. Hebatnya, mereka cukup produktif dengan mencetak total enam gol, tanpa sekali pun kebobolan.
Pada laga pertama, Barcelona menghajar sang tamu Royal Antwerp 5-0. Joao Felix menyarangkan dua gol, sedangkan Robert Lewandowski dan Gavi masing-masing menyumbang satu gol. Setelah itu, gol tunggal Ferran Torres memberi Barcelona kemenangan 1-0 atas Porto di Portugal.
Hasil sebaliknya didapat Shakhtar saat menjamu Porto. Dalam pertandingan itu, wakil Ukraina itu kalah 1-3 dari Porto pada laga pertamanya.
Shakhtar kemudian bangkit di laga kedua dengan menumbangkan tuan rumah Royal Antwerp 3-2. Danylo Sikan memborong dua gol, sedangkan satu gol lainnya dicetak oleh Yaroslav Rakitskyi.
Shakhtar akan mencoba mencuri poin saat tandang ke Barcelona. Namun, tampaknya bukan urusan mudah bagi Shakhtar untuk meraih poin dari kandang Barcelona.
Prakiraan Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen: Joao Cancelo, Araujo, Christensen, Alonso; Fermin Lopez, Oriol Romeu, Gundogan; Yamal, Ferran Torres, Joao Felix.
Pelatih: Xavi Hernandez.
Shakhtar Donetsk (4-3-3): Riznyk; Konoplia, Bondar, Matviyenko, Azarov; Bondarenko, Stepanenko, Sudakov; Zubkov, Sikan, Newerton.
Pelatih: Darijo Srna.
Advertisement